Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Aji Santoso Beri Respons Tak Terduga Seusai Akademinya Dirusak Aremania

By Wila Wildayanti - Jumat, 25 Februari 2022 | 06:20 WIB
Aji Santoso dalam kesempatan pre match press conference pada Senin (22/3/2020)  di Bandung.
Media Persebaya
Aji Santoso dalam kesempatan pre match press conference pada Senin (22/3/2020) di Bandung.

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, beri reaksi yang tak terduga usai akademi sepak bolanya, ASIFA, dirusak oknum suporter Arema FC.

Seperti diketahui, Persebaya Surabaya dengan Arema FC memiliki rivalitas panas.

Hal memalukan dapat terjadi pada Persebaya Surabaya atau Arema FC setelah salah satu mengalami kekalahan dalam laga mereka.

Insiden ini juga yang terjadi setelah Arema FC kalah 0-1 dari Persebaya Surabaya pada pekan ke-27 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (23/2/2022).

Kekalahan Arema FC itu membuat suporter marah karena merasa tidak puas tim kesayangan mereka takluk dari sang rival, Persebaya.

Baca Juga: PT LIB Beberkan Fakta Terbaru dari Mangkirnya Persipura Lawan Madura United, Belum Ada Sanksi

Akibat kekalahan itu, oknum Aremania pun meneror akademi milik Aji Santoso di Malang.

Aji Santoso mengaku bahwa insiden itu terjadi tepat setelah pertandingan usai.

“Ya betul, setelah pertandingan malam itu memang ada oknum suporter yang bisa dikatakan melakukan demo di depan gedung ASIFA,” ujar Aji Santoso kepada BolaSport.com, Kamis (24/2/2022) malam WIB.

“Tetapi, mereka hanya membentangkan spanduk yang bertulisan hujatan kepada saya, terus dua mobil yang ada di sana juga ditulisi hujatan,” ucapnya.

“Tetapi, tulisan itu tidak mengakibatkan kerusakan pada mobil, hanya tulisan pakai spidol.”

Reaksi tak terduga yang datang dari juru taktik tim berjulukan Bajul Ijo yakni ia malah berterima kasih kepada manajemen Arema FC.

Menurutnya manajemen Arema FC mau bertanggung jawab.

Baca Juga: Media Italia Sebut Lukaku Ngebet Balik ke Inter sampai Rela Potong Gaji

Aji memuji manajemen Arema FC yang bisa bertindak cepat dengan insiden yang berada di luar jangkauannya itu.

“Hal yang sangat saya respek kepada manajemen Arema, terutama Mas Ali, manajer Arema FC sudah menelepon saya dan meminta maaf langsung kepada saya,” kata Aji.

“Beliau juga menyanggupi membetulkan kerusakan-kerusakan yang ada di ASIFA, terutama mobil, tetapi alhamdulillah tidak ada kerusakan yang berarti.”

“Yang ingin saya garisbawahi adalah terima kasih buat manajer Arema yang begitu cepat merespons kejadian yang di luar jangkauan beliau, tapi beliau sangat cepat dan tanggap untuk menyelesaikan masalah ini.”

Mantan pelatih Persela Lamongan itu mengatakan bahwa permasalahan tersebut sudah selesai.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Diwarnai Satu Gol Dianulir, Laga Persita Tangerang vs Madura United Tanpa Pemenang

Aji juga mengingatkan kepada semua pihak bahwa pada dasarnya rivalitas itu hanya dapat terjadi di tengah lapangan.

Kendati demikian, Aji juga sebenarnya memaklumi kemarahan yang ditunjukkan suporter.

Apalagi, Persebaya sebagai rival mampu menghentikan rekor tak terkalahkan Arema FC selama 23 laga.

Tentu saja hal itu membuat suporter geram, tetapi Aji tak membenarkan apabila suporter lantas melakukan hal yang membuat timnya malu.

Menurutnya, rivalitas di dunia sepak bola memang dapat terjadi di mana saja.

Tetapi, menurutnya aroma panas hanya terjadi di lapangan hijau, tak perlu menumpahkan kekecewaan di luar arena.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Stefano Lilipaly Cetak Gol dan Sumbang 2 Assist, Bali United Hancurkan Persipura dan Melenggang ke Puncak

“Setelah Pak Manajer berkomunikasi dengan saya, akhirnya permasalahan selesai,” tuturnya.

“Saya juga sudah sampaikan ke beliau, di dunia sepak bola di negara mana pun pasti ada rivalitas.”

“Tetapi, akan indah apabila rivalitas itu hanya 90 menit atau cuma saat berada di lapangan.”

Baca Juga: Petrucci Petakan Persaingan MotoGP 2022, Hati-hati dengan Marquez

Kejadian memalukan itu terjadi saat sekelompok suporter datang meneriakkan hujatan kepada Aji Santoso di depan ASIFA.

Kemudian pada Kamis (24/2/2022) pagi, diketahui ada sejumlah properti seperti mobil milik ASIFA yang dicoret dengan kata-kata tak pantas.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X