Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sang Pemain Sudah Merantau, Lemparan Khas Pratama Arhan Tetap Jadi Senjata PSIS Semarang

By Abdul Rohman - Kamis, 17 Maret 2022 | 07:00 WIB
Bek sayap kiri PSIS Semarang, Pratama Arhan, nampak akan melakukan lemparan ke dalam saat laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta,  25 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek sayap kiri PSIS Semarang, Pratama Arhan, nampak akan melakukan lemparan ke dalam saat laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 25 September 2021.

BOLASPORT.COM - Dengan Pratama Arhan sudah merantau ke Jepang, lemparan ke dalam khasnya tetap menjadi senjata bagi PSIS Semarang.

Hal itu terbukti ketika PSIS Semarang memetik kemenangan 1-0 atas PSS Sleman dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2021-2022 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (16/3/2022).

Gol semata wayang PSIS Semarang dicetak Wallace Costa saat laga baru memasuki menit pertama.

Baca Juga: Hasil All England Open 2022 - Kemenangan Fikri/Bagas Bikin Pramudya/Yeremia Kembali Raih Hasil Buruk

Gol tersebut tercipta lewat proses lemparan jauh dari Frendi Saputra yang menirukan gaya Pratama Arhan dan bisa disambut Wallace Costa.

Dengan sundulan Wallace Costa, bola pun sukses menggetarkan jala gawang lawan.

Asisten pelatih PSIS Semarang, Achmad Resal, mengakui bahwa lemparan jauh ala Pratama Arhan selalu diasah saat latihan tim.

Baca Juga: PT LIB Bicara Peluang Sisa Pertandingan Liga 1 Dihadiri Penonton

Dengan begitu, teknik itu bisa menjadi pemecah kebuntuan ketika strategi permainan terbuka tidak berjalan.

"Hal itu sebenarnya di setiap kali kami latihan akan selalu diasah," ucap Achmad Resal dalam sesi jumpa pers seusai laga.

"Kalau kami kesusahan cetak gol dari open play, servis atau lemparan ke dalam akan jadi senjata lain untuk dalam mencetak gol," sambung Achmad Resal.

Baca Juga: Dikalahkan Persipura, Pelatih Bhayangkara FC Murka Penyerangnya Terlalu Banyak Buang Peluang

Perihal torehan tiga poin yang diraih PSIS Semarang atas PSS Sleman, menurut Achmad Resal, hasil itu memang sudah menjadi target awal tim.

"Bersyukur bisa meraih kemenangan sesuai target kami dari awal," tutur Achmad Resal.

Baca Juga: Paul Scholes Sarankan Manchester United Rekrut Dua Pelatih Ini

Lebih lanjut, PSIS Semarang menargetkan bisa menyapu bersih kemenangan dalam tiga laga sisa Liga 1.

Tiga pertandingan itu adalah melawan Persita Tangerang, Persipura Jayapura, dan Persela Lamongan.

Achmad Resal pun meminta Alfeandra Dewangga dkk. bertarung secara maksimal demi mewujudkan ambisi tersebut.

Baca Juga: Erik ten Hag Bantah Kursus Bahasa Inggris demi Tangani Manchester United

"Untuk tiga laga sisa saya bersama para pemain siap sapu bersih," ucap Achmad Resal.

"Saya berterima kasih kepada pemain yang sudah bekerja keras."

"Ke depan pasti lebih berat," tutup Achmad Resal.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X