Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persija Akhirnya Main Sore Lawan PSM, Sudirman Beberkan Kondisi Tim

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 20 Maret 2022 | 15:30 WIB
Pemain Persija Jakarta melakukan selebrasi setelah berhasil mencetak gol kedua saat pertandingan melawan Persik Kediri dalam laga pekan ke-26 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (19//2/2022).
INSTAGRAM/@PERSIJA
Pemain Persija Jakarta melakukan selebrasi setelah berhasil mencetak gol kedua saat pertandingan melawan Persik Kediri dalam laga pekan ke-26 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (19//2/2022).

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta akan saling sikut melawan PSM Makassar pada laga pekan ke-32 Liga 1 2021-2022.

Duel kedua tim bakal dimainkan di Stadion Gelora Ngurah Rai Denpasar, Bali, pada Senin (21/3/2022).

Persija membidik poin penuh dari PSM Makassar demi menghentikan catatan buruk mereka dalam beberapa laga terakhir.

Tim beralias Macan Kemayoran baru mampu memetik dua kemenangan dari 10 pertandingan terakhir.

Sementara sisanya, mereka meraih imbang tiga kali dan sudah menelan kekalahan sebanyak lima kali.

Baca Juga: PSM Makassar Siap Tumbangkan Persija demi Dua Alasan Ini

Terkini, pasukan Sudirman dipaksa menyerah dengan skor mencolok 1-3 atas Madura United pada laga tunda Liga 1.

Guna mengobati rentetan hasil negatif tersebut, Persija bertekad mendulang kemenangan saat bertemu PSM Makassar.

Jelang pertandingan, pelatih Sudirman memastikan para pemainnya dalam kondisi prima dan siap diturunkan.

Dia menekankan akan menurunkan pemain yang memiliki kondisi fisik 100 persen dan mempunyai motivasi tinggi untuk memenangkan pertandingan.

"Alhamdulillah tidak ada pemain kami yang absen karena akumulasi kartu kuning, tapi ada beberapa pemain yang dalam masa perawatan," jelas Sudirman.

"Tapi saya akan melihat perkembangan para pemain yang siap bermain pada sesi latihan terakhir tim."

"Yang pasti saya berharap pemain yang diturunkan nanti harus bergairah dalam bermain sehingga kami bisa mendapat hasil maksimal," ujarnya.

Persija memiliki modal apik jelang bersua PSM. Dalam tiga laga terakhir, Macan Kemayoran selalu bisa menumbangkan Juku Eja.

Dua kemenangan awal didapat saat kedua tim bertemu di ajang turnamen pramusim Piala Menpora 2021.

Adapun di putaran pertema Liga 1 2021/2022, Persija berhasil menggulung PSM dengan skor meyakinkan 3-0.

Meski begitu, PSM Makassar diuntungkan karena memiliki waku istirahat lebih banyak ketimbang Persija.

Seperti diketahui, Persija baru menjalani laga tunda pekan ke-24 kontra Madura United pada Kamis (17/3/2022).

Sementara PSM melakoni laga terakhir mereka kala menahan imbang 2-2 Persela Lamongan pada laga pekan ke-31, Senin (14/3/2022).

Baca Juga: AHHA PS Pati Resmi Jadi Bekasi FC, Atta Halilintar Ungkap Alasan Ganti Nama

Belum lagi, Riko Simanjuntak juga dituntut beradaptasi dengan cuaca sore hari lantaran laga vs PSM akan digelar pukul 16.00 WIB.

Ini menjadi kendala tersendiri mengingat Persija sebelumnya lebih sering bermain di malam hari.

Terakhir kali Persija bermain sore, mereka dipaksa takluk 0-1 lawan tim dasar klasemen, yakni Persiraja Banda Aceh, Minggu (30/1/2022).

"Itu salah satu masalah bagi kami ya karena kekurangan waktu istirahat. Waktu recovery pemain kami lebih sedikit dari PSM," kata Sudirman.

"Apalagi besok pertandingan akan digelar pada sore hari, yang mana kami jarang bermain sore, mungkin hanya beberapa kali saja."

"Akan tetapi, yang paling penting kami harus punya kemauan untuk memenangkan pertandingan. Itu yang saya tekankan pada pemain," ujarnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X