Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gareth Southgate Akan Panggil Dua Pemain Debutan Setelah Empat Pemain Mundur

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 22 Maret 2022 | 09:30 WIB
Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate.
TWITTER.COM/WHU_ANALITYCS
Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, memastikan memanggil dua pemain baru setelah empat pilarnya mundur karena cedera. 

Timnas Inggris akan menjamu timnas Swiss pada laga uji coba di Stadion Wembley, London, Sabtu (26/3/2022) waktu setempat atau Minggu pukul 00.30 WIB. 

The Three Lions lalu akan bersua Pantai Gading di lokasi yang sama pada Selasa (29/3/2022) atau Rabu pukul 01.45 WIB.

Namun, jelang dua pertandingan tersebut, Inggris kehilangan empat pemain karena cedera. 

Aaron Ramsdale dan Tammy Abraham lebih dulu mundur.

Ramsdale mengalami cedera otot dan Abraham cedera ankle.

Gareth Southgate pun memanggil Sam Johnstone dan Ollie Watkins

Dua-duanya bukan nama baru untuk skuad Inggris karena sudah pernah memperkuat tim nasional sebelumnya. 

Sam Johnstone, yang merupakan kiper West Bromwich Albion, memiliki tiga caps, sedangkan striker Aston Villa, Ollie Watkins, telah lima kali turun untuk Inggris. 

Baca Juga: Satu Hal yang Buat Gareth Southgate Khawatir Fan Inggris Tak Bisa Datang ke Qatar

Keduanya sama-sama terakhir memperkuat Inggris pada Oktober 2021.

Masalah Southgate belum selesai di situ. 

Pelatih berusia 51 tahun itu juga harus memulangkan Reece James dan Trent Alexander-Arnold karena persoalan serupa. 

Baca Juga: Gareth Southgate: Inggris Takkan Juara Dunia dengan Enam Pemain Debutan

James mengalami cedera otot dan Alexander-Arnold cedera hamstring.

Southgate pun memanggil bek Crystal Palace, Tyrick Mitchell, dan bek Southampton, Kyle Walker-Peters

Keduanya adalah wajah baru di skuad Inggris alias sama-sama belum pernah dipanggil sebelumnya. 

Jika bermain pada salah satu dari dua pertandingan uji coba, Tyrick Mitchell akan merasakan untuk pertama kalinya mewakili Inggris di seluruh level usia. 

Sebab, Mitchell belum pernah turun pada pertandingan tim Inggris level junior sekalipun. 

Pemain berusia 22 tahun itu baru melakukan debut di Liga Inggris pada 2020 bersama Crystal Palace. 

Adapun Kyle Walker-Peters, yang kini berumur 24 tahun, sudah punya pengalaman di level junior. 

Baca Juga: Alasan Gareth Southgate Tetap Panggil Harry Maguire ke Timnas Inggris walau Sedang Bapuk

Ia sudah merasakan bermain untuk tim Inggris dari level U-18 hingga U-21 ketika dirinya masih memperkuat Tottenham Hotspur. 

Walker-Peters lalu pindah ke Southampton pada musim panas 2020 setelah menjalani masa peminjaman lebih dulu. 

Inggris sendiri sudah dipastikan lolos ke Piala Dunia 2022. 

Mereka menjadi juara Grup I Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa dengan 26 poin dari 10 pertandingan. 

Harry Kane dkk. sukses mencatat pencapaian tidak terkalahkan selama babak kualifikasi dengan delapan kemenangan dan dua hasil imbang.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Mirror Sports

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X