Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persib Bandung Resmi Lepas Satu Pemain Lokal di Posisi Bek

By Sasongko - Senin, 4 April 2022 | 13:42 WIB
Tangkapan layar akun instagram Persib Bandung tentang pelepasan Indra Mustafa
Instagram/Persib Bandung
Tangkapan layar akun instagram Persib Bandung tentang pelepasan Indra Mustafa

BOLASPORT.COM - Persib Bandung baru saja melepas Indra Mustafa per hari ini (4/4/2022). Indra Mustafa sendiri jadi nama kedua yang dilepas oleh manajemen setelah Ezteban Vizcarra.

Indra Mustafa baru saja resmi berpisah jalan dengan Persib Bandung.

Perpisahan itu disampaikan lewat akun resmi Persib Bandung di Instagram.

"Hatur Nuhun Indra Mustafa ????," demikian pernyataan resmi Instagram milik Persib pada Senin (4/4/2022).

Indra Mustafa resmi menyusul nama Ezteban Vizcarra yang dilepas manajemen Persib.

Baik Indra Mustafa dan Ezteban Vizcarra sama-sama jarang memiliki kesempatan tampil bersama klub musim ini.

Indra Mustafa sendiri hanya tampil sekali bersama Persib di Liga 1 musim 2021/22.

Satu-satunya penampilan itupun dibukukan sebagai pemain pengganti selama 13 menit.

Penampilan itu dibukukan saat bek asal Bogor itu tampil melawan Persiraja Banda Aceh pada 24 November 2021.

Saat itu, Persib berhasil menang 4-0 di laga tersebut.

Baca Juga: Ricky Kambuaya Dikonfirmasi Pelatih Persebaya Telah Gabung Persib Bandung

Persaingan di posisi bek tengah jadi penyebab tersingkirnya Indra Mustafa dari skuad Persib Bandung musim ini.

Robert Rene Alberts lebih memilih Nick Kuipers, Victor Igbonefo, dan Achmad Jufriyanto sebagai pilihan utama di posisi bek tengah.

Selain itu, sejak bergabung pada musim 2018, Indra Mustafa hanya tampil sebanyak 24 kali saja dan lebih banyak jadi pengganti.

Sejauh ini, Persib masih bergerak senyap di bursa transfer musim ini.

Baca Juga: Rayuan Maut Bos PSIS ke Taisei Marukawa hingga Tinggalkan Persebaya

Belum ada berita tentang para pemain yang resmi bergabung bersama klub di bursa transfer musim ini.

Persib masih dirumorkan untuk merekrut sejumlah nama, mulai dari Ricky Kambuaya, Osvaldo Haay, hingga Rachmat Irianto.


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Instagram Persib Bandung

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X