Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hancurkan Chelsea dan PSG, Karim Benzema Bukan Bayang-bayang Cristiano Ronaldo

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 7 April 2022 | 15:40 WIB
Striker Real Madrid, Karim Benzema, merayakan golnya ke gawang Chelsea dalam laga Liga Champions di Stamford Bridge, Rabu (6/4/2022).
JAVIER SORIANO/AFP
Striker Real Madrid, Karim Benzema, merayakan golnya ke gawang Chelsea dalam laga Liga Champions di Stamford Bridge, Rabu (6/4/2022).

BOLASPORT.COM - Karim Benzema menegaskan dirinya bukan bayang-bayang Cristiano Ronaldo setelah menghancurkan Chelsea dan Paris Saint-Germain. Saat melawan kedua tim itu, Benzema berhasil mencetak hat-trick.

Ungkapan tersebut disampaikan langsung oleh agen Karim Benzema, yakni Karim Djaziri.

Lewat akun Twitter pribadinya, Karim Djaziri menggunakan istilah 'letnan' untuk menyebut Karim Benzema.

Djaziri menyampaikan kalau Karim Benzema bukanlah letnan bagi eks megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.

Benzema juga dipuji kalau penyerang asal Prancis itu mampu menjadi seorang pemain yang berorientasi kepada tim.

"Bagi mereka yang mengatakan Benzema adalah letnan CR7, dia tidak pernah menjadi milik siapa pun," bunyi tulisan Djaziri di Twitter, seperti dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Dia adalah pemain tim yang sempurna yang meningkatkan rekan satu timnya dan tahu bagaimana mengambil kepemimpinan ketika timnya membutuhkannya seperti yang dia lakukan di OL (Olympique Lyon) pada debutnya dan selama 4 musim di Real," ujar Djaziri melanjutkan.

Baca Juga: Aksi Karim Benzema Sukses Bikin Kiper Chelsea Dapat Gelar Karius Baru

Pernyataan Djaziri itu merujuk pada penampilan hebat Benzema dalam dua laga terakhir di ajang Liga Champions 2021-2022.

Daya magis Benzema mulai muncul pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 saat Real Madrid melawan Paris Saint-Germain.

Dalam laga itu, Real Madrid sebenarnya sudah tertinggal agregat 0-2 usai Kylian Mbappe mencetak satu gol di leg pertama dan satu gol lainnya pada babak pertama.

Striker Real Madrid, Karim Benzema, merayakan golnya ke gawang Chelsea dalam laga Liga Champions di Stamford Bridge, Rabu (6/4/2022).
JAVIER SORIANO/AFP
Striker Real Madrid, Karim Benzema, merayakan golnya ke gawang Chelsea dalam laga Liga Champions di Stamford Bridge, Rabu (6/4/2022).

Akan tetapi, di babak kedua, Real Madrid perlahan mulai bangkit dan berhasil membungkam PSG dengan skor 3-1.

Benzema memborong seluruh gol Real Madrid masing-masing pada menit ke-61, 76', dan 78'.

Dengan hasil itu, Benzema sukses membawa Los Blancos lolos ke babak perempat final Liga Champions musim ini.

Di babak 8 besar, Real Madrid bertemu dengan musuh lama mereka, Chelsea.

Baca Juga: 3 Rekor Benzema Usai Cetak Hattrick ke Gawang Chelsea, Ancam Ronaldo

Laga leg pertama berlangsung di kandang Chelsea, Stadion Stamford Bridge, pada Rabu (6/4/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Meski sempat diragukan mampu mengalahkan Chelsea, Real Madrid akhirnya melumat tuan rumah dengan skor 3-1.

Lagi-lagi, Benzema memborong ketiga gol Real Madrid itu di kandang The Blues.

Penyerang berusia 34 tahun itu mencetak hat-trick masing-masing pada menit ke-21, 24', dan 46'.

Adapun satu-satunya gol balasan dari Chelsea dicetak oleh Kai Havertz pada menit ke-40.

Dengan hat-trick ke gawang Edouard Mendy itu, Benzema telah mencetak 37 gol dari 36 laga di berbagai kompetisi untuk Real Madrid pada musim ini.


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : sportskeeda.com, twitter.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X