Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Karim Benzema Jadi Cristiano Ronaldo Jilid 2 Usai Hat-trick ke Gawang Chelsea

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Kamis, 7 April 2022 | 18:45 WIB
Striker Real Madrid, Karim Benzema, resmi menjadi Cristiano Ronaldo jilid 2 usai mencetak hat-trick ke gawang Chelsea di Liga Champions.
TWITTER.COM/MVGHRIBI
Striker Real Madrid, Karim Benzema, resmi menjadi Cristiano Ronaldo jilid 2 usai mencetak hat-trick ke gawang Chelsea di Liga Champions.

BOLASPORT.COM - Striker Real Madrid, Karim Benzema, resmi menjadi Cristiano Ronaldo jilid 2 usai mencetak hat-trick ke gawang Chelsea di Liga Champions.

Karim Benzema mencetak trigolnya ke gawang Chelsea pada laga leg pertama perempat final Liga Champions 2021-2022, Rabu (6/4/2022) atau Kamis dini hari WIB.

Torehan hat-trick Karim Benzema berhasil membawa Real Madrid menang 3-1 atas Chelsea di Stadion Stamford Bridge.

Ini merupakan hat-trick kedua berturut-turut yang diukir Karim Benzema di pentas Liga Champions 2021-2022.

Sebelumnya, Karim Benzema mencetak tiga gol ketika Real Madrid menekuk PSG 3-1 di Stadion Santiago Bernabeu pada laga leg kedua babak 16 besar, 9 Maret 2022.

Karim Benzema pun menjadi pemain keempat yang mampu menorehkan hat-trick dalam penampilan beruntun di Liga Champions.

Juru gedor berusia 34 tahun itu menyusul rekor yang pernah diukir oleh Cristiano Ronaldo (2017), Lionel Messi (2016), dan Luiz Adriano (2014).

Namun, pencapaian yang dibuat oleh Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo berhak mendapatkan kredit khusus.

Baca Juga: Benzema Hat-trick Lagi, Ronaldo dan Messi Masih 2 Kali Lipat Lebih Jago

Pasalnya, Benzema dan Ronaldo menjadi dua pemain yang bisa mencetak hat-trick beruntun di fase gugur Liga Champions.

Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Ronaldo adalah pemain pertama dalam sejarah yang mampu mencetak hat-trick berturut-turut di fase gugur Liga Champions.

Kala itu, Ronaldo masih tercatat sebagai pemain klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.

CR7 mencetak trigolnya ke gawang Bayern Muenchen dan Atletico Madrid di ajang Liga Champions 2016-2017.

Ronaldo tiga kali membobol gawang Bayern Muenchen di Santiago Bernabeu pada laga leg kedua perempat final Liga Champions, 18 April 2017.

Hat-trick Ronaldo membawa Real Madrid menang 4-2 atas Bayern Muenchen dan Los Blancos pun lolos ke semifinal.

Di semifinal, Real Madrid harus berhadapan dengan rival sekota, Atletico Madrid.

Ronaldo lagi-lagi menggila dengan mengukir hat-trick dalam kemenangan 3-0 Real Madrid atas Atletico Madrid di Santiago Bernabeu pada laga leg pertama semifinal Liga Champions, 2 Mei 2017.

Ronaldo lantas sukses mengantarkan Real Madrid melaju ke final dan menjadi kampiun Liga Champions 2016-2017 dengan mengalahkan Juventus.

Berselang 5 tahun, Benzema kini akhirnya menasbihkan diri sebagai pemain kedua dalam sejarah yang mampu mencetak hat-trick beruntun di fase gugur Liga Champions

Baca Juga: Karim Benzema Perlahan Kejar Torehan Gol Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Squawka, Transfermarkt.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X