Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ketum Persipura Sebut Ada Anggota Exco PSSI yang Sudah Tahu Timnya Bakal Terdegradasi sebelum Musim Berakhir

By Arif Setiawan - Jumat, 8 April 2022 | 10:45 WIB
Walikota Jayapura, Benhur Tomi Mano, saat menghadiri Bhayangkara Papua Football Festival di Stadion
WESHLEY HUTAGALUNG/BOLASPORT.COM
Walikota Jayapura, Benhur Tomi Mano, saat menghadiri Bhayangkara Papua Football Festival di Stadion

BOLASOPRT.COM - Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano mengungkapkan beberapa kejanggalan yang terjadi di Liga 1 2021-2022.

Dalam hal ini, fokus Benhur Tomi Mano tertuju pada laga pekan ke-34 Liga 1 2021-2022.

Khususnya yakni duel antara Persija Jakarta versus PSS Sleman dan Barito Putera versus Persib Bandung.

Seperti yang diketahui, hasil dua pertandingan tersebut merupakan salah satu penyebab Persipura Jayapura terdegradasi.

Menilai jalannya laga tidak normal, Benhur Tomi Mano memutuskan untuk mengirim surat laporan kepada Badan Yudisial PSSI agar dilakukan investigasi.

Baca Juga: Hati-hati Thomas Tuchel, Chelsea Dikejar Deadline Selesaikan PR sebelum Akhir Musim

Benhur Tomi Mano pun berharap nantinya Komdis PSSI bisa memberikan keputusan yang adil.

"Kami mohon dukungan doa dan pengawalan dari publik sepak bola tanah air, khususnya pecinta Persipura atas laporan kami yang sudah masuk ke Badan Yudisial Federasi, sekiranya dapat membuahkan hasil dan sesuai harapan kita," kata Benhur, dilansir BolaSport.com dari Tribun Papua.

"Harapan kita, komisi disiplin dan komite etik dapat bekerja adil, jujur, dan transparan dalam investigasinya."

"Kami mohon juga agar tidak ada intervensi dari pihak manapun, karena kita semua tahu bahwa Badan Yudisial adalah badan independen," ujarnya.

Selain dua laga pekan ke-34 itu, Benhur menjelaskan adanya kejanggalan lainnya di Liga 1 2021-2022.

Pertama yakni terdapat anggota Exco PSSI yang meminta agar Persipura mendukung rencana Liga 1 2021-2022 tanpa degradasi di awal musim.

Benhur sendiri tidak mengungkapkan identitas sosok yang ia maksud.

Namun Benhur menyebut sosok tersebut merupakan pemilik klub.

Bahkan dalam kasus ini Persipura mendapatkan iming-iming untuk dipinjami pemain asing.

"Kami menolak keinginan gelar kompetisi tanpa degradasi," ucap Benhur.

"Saat itu ada Exco PSSI yang juga pemilik klub yang hubungi kami menyampaikan akan pinjamkan pemain asingnya bila kami dukung tanpa degradasi," ujarnya.

Baca Juga: Kata-kata Xavi Hernandez Usai Barcelona Gagal Menang Lawan Frankfurt

Walikota Jayapura, Benhur Tomi Mano, dan Kapolda Papua, Irjen Boy Rafli Amar, di Stadion Mandala, Ja
weshley
Walikota Jayapura, Benhur Tomi Mano, dan Kapolda Papua, Irjen Boy Rafli Amar, di Stadion Mandala, Ja

Lebih lanjut, Benhur mengaku ada Exco PSSI yang juga seperti telah mengetahui Persipura akan terdegradasi musim ini.

Mengejutkannya informasi itu datang jauh sebelum musim Liga 1 2021-2022 berakhir.

"Kemudian saat kompetisi baru berjalan beberapa pertandingan, ada Exco PSSI lainnya yang juga pemilik klub menghubungi kami dan menyampaikan seakan-akan sudah tahu bila kami akan degradasi," kata Benhur.

"Kemudian perlakuan tidak fair dan tidak adil dari LIB sehingga kita tidak hadir saat menghadapi Madura United."

"Hingga pertandingan terakhir kompetisi yang menurut kami janggal," ujarnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : tribun papua

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X