Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tiga Gelandang Bali United Kembali Dapatkan Perpanjangan Kontrak

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 11 April 2022 | 17:15 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keenam Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keenam Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.

BOLASPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, ungkap alasan pertahankan tiga gelandang tim Serdadu Tridatu.

Seperti diketahui tiga pemain yakni Fadil Sausu, Ahmad Agung, dan Hariono resmi tetap berserangam Bali United untuk musim depan.

Stefano Cugurra menilai tiga pemain ini sudah sesuai dengan skema permainan yang diinginkan.

Salah satu pemain yakni Ahmad Agung sempat pindah ke Persik Kediri saat bursa transfer Liga 1 2021-2022.

Namun, dia akhirnya kembali ke Bali United untuk Liga 1 musim depan.

Pelatih yang biasa disapa Teco ini mengaku jika Agung sudah paham dengan keinginan pelatih

Sehingga proses adaptasi pemain 26 tahun ini lebih cepat.

Apalagi, mereka akan mempersiapkan tim jelang piala AFC Cup 2022.

“Agung sudah bantu tim juara dua kali di tahun 2019 dan datang paruh kedua di musim 2021/2022. Pemain sudah paham adaptasi tim dan juga taktikal dari tim ini.

"Agung punya postur bagus buat duel bola atas. Pemain punya marking kuat juga terhadap lawan. Agung masih muda pasti bisa perbaiki yang kurang.

"Mudah mudahan bisa bantu Bali United buat tim punya prestasi bagus di AFC CUP nanti,” kata Stefano Cugurra dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

Baca Juga: Kata Pelatih Thailand Usai Kubur Mimpi Juara Indonesia di Piala AFF Futsal 2022

Teco menambahkan jika dua pemain lain yakni Fadil Sausu merupakan kapten tim Bali United.

Fadil dianggap mampu mengatur dan menjadi panutan di tim Serdadu Tridatu.

“Hariono maupun Fadil adalah dua pemain bagus di sektor gelandang. Fadil adalah kapten tim sejak Bali United hadir di kompetisi sepak bola Indonesia."

Fadil juga membawa Bali United juara pertama kali di tahun 2019," jelasnya.  

Baca Juga: Pep Guardiola: Sekarang Liverpool Punya Nyawa Tambahan di Liga Inggris

Pemain lain yang berada di sektor gelandang adalah Hariono.

Teco mengaku jika pemain bernomor 16 ini dipertahankan karena pengalamannya di Liga 1.

Hal ini adalah faktor penting untuk menjaga keseimbangan tim untuk musum depan.

"Sementara Hariono adalah pemain berpengalaman yang sudah 10 tahun lebih membela Persib Bandung."

"Datang ke Bali United untuk membuktikan dirinya bisa membantu kembali juara Liga 1 di musim 2021/2022."

"Tentu pengalaman mereka di lapangan hijau ini menjadi modal bagus untuk tim di musim yang baru,” pungkasnya.


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Baliutd.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X