Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Buruk di 4 Balapan, Adik Marc Marquez Jadikan Balapan di Eropa Momentum Kebangkitan

By Wawan Saputra - Jumat, 15 April 2022 | 18:45 WIB
Pembalap LCR Honda, Alex Marquez saat tampil pada hari kedua MotoGP Catalunya, Sabtu (5/6/2021)
twitter.com/lcr_team
Pembalap LCR Honda, Alex Marquez saat tampil pada hari kedua MotoGP Catalunya, Sabtu (5/6/2021)

BOLASPORT.COM - Menderita pada empat balapan pertama MotoGP 2022, pembalap LCR Honda, Alex Marquez, menginginkan balapan pertama di Eropa jadi momentum kebangkitan.

Alex Marquez masih kesulitan untuk menunjukkan performa apiknya pada MotoGP 2022. Dia sudah dua kali gagal finis dari empat seri yang digelar.

Alex Marquez gagal finis pada MotoGP Qatar dan MotoGP Americas. Bahkan, saat akhir pekan di Circuit of The Americas (COTA) Alex Marquez terjatuh sebanyak tiga kali.

Selama MotoGP Americas ,Alex Marquez memang mangakui bahwa itu adalah akhir pekan yang berat dan sebuah cobaan untuk dirinya.

"Di Austin merupakan cobaan yang berat. Sabtu adalah bencana dengan jatuh dua kali," ucap Alex Marquez dikutip Bolasport.com dari Paddock GP.

"Minggu, saya jatuh di tikungan 10 dengan kecepatan 190 km/jam. Saya melakukan kesalahan saat itu. Tetapi, tidak apa-apa. Kepala saya sakit, setelah sepuluh menit saya baik-baik saja."

Baca Juga: Maverick Vinales Senang Makin 'Nyetel' Dengan Motornya

"Protokol mengatakan saya baik-baik saja, saya memiliki banyak memar di tubuh saya dan saya baik-baik saja."

Adik kandung Marc Marquez memang masih sering bermasalah dengan motor yang dikendarainya.

Bahkan dirinya sampai saat ini baru memperoleh empat poin dan berada di posisi ke-20 klasemen sementara.

Alex Marquez harus mengakui bahwa saat ini dirinya masih berada di bawah rekan satu timnya Takaaki Nakagami yang berada di posisi ke-16 dengan 12 poin.

Adik Marc Marquez tersebut sebenarnya merasa dirinya baik-baik saja dan sudah memberikan kemampuan maksimalnya.

Namun, dirinya masih kurang beruntung dan tidak bisa menyelesaikan balapan di dua seri balapan.

Oleh karena itu Alex Marquez akan menjadikan balapan pertama di Eropa yang akan digelar di Algarve International Circuit sebagai momentum kebangkitan.

"Saya positif, saya mampu melakukan lima setengah lap dengan agresif dan berjuang untuk menyalip pembalap," kata Alex Marquez.

"Ini buka akhir pekan terburuk, di FP1 saya berada di posisi yang bagus."

Baca Juga: Tak Punya Tim Satelit Jadi Alasan Progres Aprilia Tak Secepat Pabrikan Lain

"Saat sesi pemanasan saya bagss dan di balapan saya bisa agresif. Ini adalah hal-hal positif."

Keyakinan Alex Marquez cukup beralasan. Pasalnya, pada balapan tahun lalu  dia mampu finis di papan tengah.

Alex Marquez tahun lalu berhasil finis kedelapan di Algarve International Circuit padahal dirinya memulai balapan dari posisi ke-13.

"Portugal, terutama bagi saya adalah acara khusus di mana saya baik dan tahun lalu saya mendapatkan hasil yang baik," kata Adik Marc Marquez.

"Ini adalah ujian yang baik bagi kami untuk melihat bagaimana kami melakukannya."

Motivasi Alex Marquez semakin besar ketika dirinya melihat sang kakak yang sudah mendapatkan momentum kebangkitannya di MotoGP Americas.

"Marc telah mencoba sesuatu dan mempebaikinya, tapi kami harus terus berkembang," ucap Alex Marquez.

"Melihat Marc mengendarai seperti itu bagus karena dia mendapatkan kembali kepercayaan dirinya yang itu tidak saya miliki."

"Ini akan menjadi waktu untuk mencerminkan itu dan meningkatkannya di Portimao."

Baca Juga: Daripada Risiko, Yamaha Mending Naikkan Tawaran untuk Fabio Quartararo


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Paddock GP

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X