Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tantang Liverpool Tanpa Cristiano Ronaldo, Manchester United Ukir Sejarah Kelam di Anfield

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 20 April 2022 | 08:15 WIB
Manchester United mengukir sejarah kelam di Stadion Anfield usai menantang Liverpool tanpa diperkuat Cristiano Ronaldo.
TWITTER.COM/OPTAJOE
Manchester United mengukir sejarah kelam di Stadion Anfield usai menantang Liverpool tanpa diperkuat Cristiano Ronaldo.

BOLASPORT.COM - Manchester United mengukir sejarah kelam di Stadion Anfield usai menantang Liverpool tanpa diperkuat Cristiano Ronaldo.

Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Manchester United menelan kekalahan terbesar dari Liverpool di Stadion Anfield dalam sejarah Liga Inggris era Premier League.

Manchester United hancur lebur di tangan Liverpool dengan skor 0-4 pada laga tunda pekan ke-30 Liga Inggris 2021-2022, Selasa (19/4/2022) atau Rabu dini hari WIB.

Gelontoran gol yang bersarang ke gawang Manchester United dicetak oleh Luis Diaz (menit ke-5'), Mohamed Salah (22', 85'), dan Sadio Mane (68').

Kekalahan telak dari Liverpool tersebut tak terlepas dari absennya striker andalan Manchester United, Cristiano Ronaldo.

Cristiano Ronaldo absen karena masih diselimuti duka mendalam setelah salah satu bayi kembarnya wafat ketika dilahirkan oleh sang kekasih, Georgina Rodriguez.

Sementara itu, satu bayi lainnya, berjenis kelamin perempuan, berhasil selamat.

Tragedi tersebut menimpa Cristiano Ronaldo sehari sebelum lawatan Manchester United ke markas Liverpool.

Manchester United lantas memberikan libur kepada Cristiano Ronaldo dan berharap sang megabintang segera pulih dari kesedihan.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Bodo Amat soal Rekor Hat-trick, Terpenting Manchester United Menang

"Kami mengonfirmasi bahwa dia (Ronaldo) tidak akan terlibat dalam pertandingan melawan Liverpool pada Selasa sore di Anfield dan kami menghormati permintaan keluarga untuk menjaga privasi," demikian bunyi pernyataan resmi Manchester United.

"Cristiano, kami semua memikirkanmu dan mengirimkan kekuatan untuk keluarga," lanjut isi konfirmasi di laman resmi Setan Merah.

Tanpa diperkuat Cristiano Ronaldo, Manchester United benar-benar kehilangan ketajamannya melawan Liverpool.

Menurut data statistik dari SofaScore, Manchester United hanya memperoleh 2 tembakan saja sepanjang pertandingan.

Adapun Liverpool sanggup menciptkan 14 percobaan dengan 5 tembakan menuju ke gawang Manchester United.

Lebih ngenesnya lagi, hanya ada 1 tendangan Manchester United yang mengarah ke gawang Liverpool.

Manchester United pun harus menunggu hingga babak kedua, tepatnya menit ke-55, untuk bisa melepaskan tembakan pertama ke gawang Liverpool.

Baca Juga: Lionel Messi Apes Banget Lawan Marseille, 2 Gol dan 1 Assist-nya Dianulir Wasit

Peluang pertama Manchester United tersebut datang dari tendangan Jadon Sancho.

Memanfaatkan umpan sundulan dari Bruno Fernandes, Jadon Sancho menyambutnya dengan satu tendangan.

Akan tetapi, upaya Sancho membobol gawang Liverpool masih bisa diamankan oleh kiper Alisson Becker.

Pada menit ke-64, Manchester United kembali mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol melalui Marcus Rashford.

Berawal dari aksi individual Sancho yang menyisir pinggir lapangan, dia berhasil melewati sejumlah pemain Liverpool.

Sancho lantas mengirimkan umpan terobosan ke kotak penalti menuju Marcus Rashford.

Marcus Rashford mampu melepaskan tembakan, tetapi sepakannya bisa dimentahkan Alisson.

Baca Juga: Momen Langka, Cristiano Ronaldo Berikan Bola Hattrick kepada Fan Lionel Messi

Andai pun berbuah gol, Rashford ternyata sudah terperangkap jebakan offside dari Liverpool.

Kekalahan dari Liverpool membuat upaya Manchester United meraih tiket Liga Champions musim depan semakin sulit.

Manchester United masih tertahan di peringkat ke-6 klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022.

Cristiano Ronaldo cs baru mengoleksi 54 poin dan tertinggal 3 angka dari Tottenham Hotspur yang memiliki jatah satu pertandingan lebih banyak.

Manchester United juga kalah selisih gol dari Arsenal yang menorehkan poin sama.

Namun, Arsenal masih memiliki tabungan dua pertandingan lebih banyak dari Manchester United.

Sementara itu, Liverpool berhak menempati peringkat pertama, menggusur posisi Manchester City dengan koleksi 76 poin.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Beri Bagja
Sumber : Opta Joe, SofaScore

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X