Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Carlo Ancelotti akan Akhiri Karier, Real Madrid Jadi Pelabuhan Terakhir

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 4 Mei 2022 | 08:00 WIB
Carlo Ancelotti saat melambaikan tangan ke penonton usai memimpin laga Real Madrid.
TWITTER.COM/REALMADRIDEN
Carlo Ancelotti saat melambaikan tangan ke penonton usai memimpin laga Real Madrid.

BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, mengonfirmasi rencana untuk mengakhiri karier kepelatihan setelah tugasnya selesai di Santiago Bernabeu.  

Carlo Ancelotti mengatakan bahwa keputusan pensiun bergantung pada kebijakan Real Madrid

Jika Real Madrid memutuskan untuk mengakhiri kerja sama dengannya, maka Carlo Ancelotti juga akan mengakhiri kariernya. 

Adapun jika Real Madrid memutuskan untuk terus menjadikannya pelatih, maka Carlo Ancelotti juga mengaku akan terus menerima tugas itu. 

Namun, Ancelotti mengungkapkan bahwa dirinya sebenarnya ingin menghabiskan lebih banyak waktu dengan keluarganya.

Baca Juga: Real Madrid Punya 1 Perbedaan yang Bikin Carlo Ancelotti Nyaman

Juru taktik asal Italia ini juga mengungkap dirinya ingin melakukan banyak hal yang selama ini tak bisa dia wujudkan lantaran harus fokus menangani Real Madrid

"Setelah Real Madrid, ya, saya mungkin akan pensiun," kata Ancelotti, dikutip BolaSport.com dari Diario AS.

"Jika klub menginginkan saya di sini selama 10 tahun, saya akan melatih selama 10 tahun."

"Namun, kemudian saya ingin bersama cucu-cucu saya, pergi berlibur bersama istri saya."

Baca Juga: Antar Real Madrid Juara, Carlo Ancelotti Jadi Pelatih Langka

"Ada banyak hal yang Anda kesampingkan saat memilih profesi ini."

"Saya belum pernah ke Australia, saya belum pernah ke Rio de Janeiro."

"Saya ingin lebih sering mengunjungi saudara perempuan saya."

"Sayangnya, saya tidak bisa melakukan itu hari ini, jadi ketika pensiun saya akan bisa melakukan semua hal ini," tutur Ancelotti lagi. 

Ancelotti saat ini sedang menjalani periode keduanya sebagai pelatih di Real Madrid sejak musim panas 2021. 

Pelatih berusia 62 tahun ini baru saja mengantarkan Real Madrid memenangi gelar Liga Spanyol 2021-2022 dengan empat pertandingan tersisa.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Carlo Ancelotti Catatkan Sejarah, Derbi Valencia Imbang, Atletico Madrid Gagal Gusur Barcelona

Kepastian itu didapat setelah Real Madrid menaklukkan Espanyol dengan empat gol tanpa balas dalam laga pekan ke-34 Liga Spanyol 2021-2022 di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (30/4/2022).

Pada periode pertamanya di Real Madrid dari tahun 2013 sampai 2015, Ancelotti tak berhasil mempersembahkan gelar LaLiga. 

Akan tetapi, Ancelotti membawa Real Madrid meraih La Decima alias trofi Liga Champions ke-10 dalam sejarah Los Blancos pada musim 2013-2014. 


Editor : Septian Tambunan
Sumber : AS.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X