Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

PSM Makassar Akhirnya Bergerak di Bursa Transfer, Incar Pemain Bintang

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 10 Mei 2022 | 12:30 WIB
Pemain PSM Makassar, Wiljan Pluim (kanan), sedang menguasai bola dan dibayangi bek sayap kanan Barito Putera, Bagas Kaffa (kiri), dalam laga pekan ke-21 Liga 1 2021 di Stadion Kompyang Sujana, Bali, 28 Januari 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain PSM Makassar, Wiljan Pluim (kanan), sedang menguasai bola dan dibayangi bek sayap kanan Barito Putera, Bagas Kaffa (kiri), dalam laga pekan ke-21 Liga 1 2021 di Stadion Kompyang Sujana, Bali, 28 Januari 2022.

BOLASPORT.COM - Setelah lama tidak tidak ada pergerakan di bursa transfer, PSM Makassar akhirnya mulai pasang kuda-kuda membangun skuad untuk musim depan.

Manajemen tim berjuluk Juku Eja bakal melancarkan operasi perburuan pemain untuk melengkapi skuad mereka.

Pemain anyar yang diincar pun dipastikan bukan pemain sembarangan.

Chief Executive Officer (CEO) PSM Makassar, Munafri Arifuddin mengatakan, pihaknya akan mendatangkan pemain berlabel timnas.

Baca Juga: Tragedi SEA Games 2021 - Aksi Heroik Pemain Timnas U-23 Laos Selamatkan Nyawa Lawan dari Menelan Lidah

Appi sapaan karib Munafri Arifuddin menjelaskan bahwa pihaknya tidak main-main dalam mempersiapkan tim untuk bersaing di musim depan.

Seperti diketahui, PSM Makasar akan tampil dalam dua kompetisi, yakni di Liga 1 2022 dan menjadi wakil Indonesia di Piala AFC 2022.

Oleh karena itu, mereka ingin membangun komposisi skuad yang lebih kuat dari musim lalu.

Salah satu cara dengan mendatangkan pemain berlabel timnas, sebab secara kualitas dan kemampuan sudah tidak diragukan lagi.

Kendati demikian, Appi memastikan manajemen hanya menyodorkan nama kepada pelatih baru PSM Makassar, Bernardo Tavares.

Soal keputusan direkrut atau tidak, dia sepenuhnya menyerahkan kepada arsitek berpaspor Portugal tersebut.

Sebab, menurut dia, pelatih yang mengetahui kebutuhan tim seperti apa.

“Pasti ada beberapa pemain dan mantan pemain timnas. Pemain timnas ada U-19, ada U-16, ada macam-macam,” kata Appi.

“Pemain akan datang kita dorong ke pelatih. Pelatih yang koordinasi dengan pihak tertentu untuk memantau pemain yang dimaksud,” ujarnya.

Baca Juga: Timor Leste Jeblok pada 2 Laga Grup A SEA Games 2021, Witan Sulaeman Ogah Sepelekan Lawan

Sementara itu, untuk perekrutan pemain asing, Munafri juga memberikan keleluasan pada Bernardo Tavares untuk menentukan pemain asing yang sesuai dengan kriterianya.

Manajemen PSM hanya berharap pemain yang direkrut nantinya bisa memberi kontribusi positif bagi PSM Makassar di Liga 1 mapun Piala AFC.

“Ada beberapa nama yang disodorkan dan nanti pelatih yang akan menentukan (pemain asing),” ujarnya.

PSM sudah banyak ditinggal pergi para pemainnya musim seperti Hasim Kipuw, Ilham Udin Armayn, Hilmansyah hingga Ferdinan Sinaga yang masa peminjamannya berakhir.

Sejauh ini, mereka baru memperpanjang kontrak dua pemain, yakni kapten Wijlan Pluim dan Muhammad Arfan.

Bertahannya Wiljan Pluim sekaligus memastikan PSM sudah mengamankan satu pemain asing untuk musim depan.

Artinya, masih ada 3 pemain asing lagi yang dibutuhkan PSM Makassar termasuk pemain asal Asia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : ligaindonesiabaru.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X