Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hadapi Rans Nusantara FC, Arema FC Bidik Kemenangan Demi Suporter

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 7 Juni 2022 | 15:41 WIB
Arema FC menggelar latihan perdana di Lapangan Brawijaya, Malang pada Selasa pagi (10/5/2022).
INSTAGRAM/@AREMAFCOFFICIAL
Arema FC menggelar latihan perdana di Lapangan Brawijaya, Malang pada Selasa pagi (10/5/2022).

BOLASPORT.COM - Winger Arema FC, Ilham Udin Armaiyn, tegaskan tim Singo Edan bisa mengalahkan Rans Nusantara FC.

Seperti diketahui, Arema FC akan bertanding melawan Rans Nusantara FC dalam laga uji coba di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa, (7/6/2022).

Laga ini merupakan pertandingan uji coba keempat tim Singo Edan jelang Piala Presiden 2022.

Sebelumnya, Evan Dimas dkk bertanding melawan PSIS Semarang dalam dua pertandingan.

Satu laga uji coba tertutup digelar saat menghadapi Deltras FC pada Senin (30/5/2022).

Baca Juga: Tepis Rumor Pulang Kampung, Kompatriot Lionel Messi Tegaskan Bertahan di PSG

Sementara Rans Nusantara FC terakhir menggelar uji coba melawan Borneo FC.

Selain itu ada beberapa pertandingan yang digelar melawan tim lokal.

Baca Juga: PSS Sleman Kembali Rekrut Pemain, Kali Ini Balikan Sama Mantan

Winger Arema FC, Ilham Udin Armayn, menegaskan timnya akan berusaha keras meraih kemenangan.

Apalagi, mereka bermain di depan Aremania yang hadir di stadion.

Menurutnya, hal ini membuat tim Singo Edan semakin berambisi untuk meraih kemenangan.

"Meskipun cuma pertandingan uji coba, tapi kami harus memberikan yang terbaik untuk suporter."

"Insya Allah kami bisa memenangkan pertandingan lawan RANS," kata Ilham Udin dilansir BolaSport.com dari laman Suryamalang.com.

Baca Juga: PSSI Sudah Komunikasi dengan AFC untuk Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023

Ilham Udin menjelaskan tim sudah memaksimalkan persiapan jelang laga ini.

Pemain juga sudah siap bertanding melawan Rans Nusantara FC.

"Persiapan kami sudah cukup baik. Kondisi semua pemain juga baik," pungkasnya.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2022 - Sikat Wakil Mesir, Chico Lolos ke Babak Utama

Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida, menegaskan tidak memberikan persiapan khusus jelang laga uji coba ini.

Dia menegaskan jika pertandingan ini akan dimanfaatkan untuk persiapan Liga 1 musim depan.

"Seperti semua laga uji coba, kami tidak melakukan persiapan khusus."

"Yang kami lakukan adalah menggunakan laga uji coba ini untuk mempersiapkan tim di pertandingan resmi," ujarnya.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : kompas, Suryamalang.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X