Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Diincar Manchester United, Bek Muda Ajax Disarankan Jauhi Setan Merah

By Ivan Rahardianto - Kamis, 9 Juni 2022 | 11:30 WIB
Diincar Manchester United, Bek Muda Ajax Disarankan Bertahan dan Jauhi Setan Merah
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Diincar Manchester United, Bek Muda Ajax Disarankan Bertahan dan Jauhi Setan Merah

BOLASPORT.COM - Diincar Manchester United, bek muda Ajax Amsterdam, Jurrien Timber, disarankan bertahan dan jauhi tawaran klub berjuluk Setan Merah tersebut.

Di bursa transfer musim panas 2022, Manchester United diperkirakan akan belanja cukup banyak demi bisa bersaing di musim 2022-2023.

Salah satu posisi yang menjadi prioritas belanja Setan Merah adalah bek tengah.

Pasalnya, di musim 2021-2022, Manchester United kebobolan 57 gol dan menjadi yang terburuk  di antara klub enam besar Liga Inggris 2021-2022.

Oleh karena itu, Manchester United mengincar bek Ajax Amsterdam, Jurrien Timber, untuk memperkuat pertahanan Setan Merah di musim depan.

Baca Juga: 5 Pemain Belanda Terakhir di Man United Selalu Gagal, De Jong Selanjutnya?

 

Jurrien Timber, yang pernah bermain untuk Jong Ajax, diharapkan menjadi rekrutan pertama pelatih anyar Man United, Erik ten Hag.

Namun, eks pelatih Man United, Louis van Gaal, percaya bahwa Jurrien Timber sebaiknya jangan menerima pinangan Setan Merah dan lebih baik bertahan di Ajax Amsterdam untuk sementara waktu.

Alasannya, jika bertahan di Ajax, Timber akan mendapatkan waktu bermain yang lebih bayak dan memperbesar peluangnya memperkuat  Belanda di Piala Dunia 2022.

"Saya pikir seorang pemain dengan kualitasnya dapat bermain di Liga Inggris," kata Louis van Gaal, dinukil BolaSport.com dari Manchester Evening News.

"Itu bukan masalah. Tetapi jika dia harus mengambil langkah ini sekarang... itu pertanyaan lain," ucap Van Gaal melanjutkan.

"Saya pikir tidak bijaksana (untuk bergabung dengan Manchester United). Dia harus bermain," tutur Van Gaal menambahkan.

Jurrien Timber, yang sekarang berusia 20 tahun, telah dianggap sebagai salah satu talenta Belanda yang menjanjikan.

Baca Juga: Ralf Rangnick Pelatih Kelas Dunia, tapi Tak Punya Cukup Waktu di Man United

Hal itu tak bisa dilepaskan dari penampilan solidnya di sepanjang musim 2021-2022.

Di bawah arahan Ten Hag, Timber biasanya diplot sebagai bek kanan atau bek tengah, walaupun posturnya tak terlalu tinggi sebagai seorang bek sentral.

Kendati demikian, dilansir BolaSport.com dari Breaking The Lines, Timber punya kemampuan membaca permainan yang sangat bagus, pergerakan tanpa bola yang ciamik.

Saat diplot sebagai bek kanan, Timber sering berkonstribusi dalam membantu serangan Ajax Amsterdam.

Ditambah lagi, bek berusia 20 tahun tersebut mempunyai kemampuan yang luar biasa sebagai ball-playing defender.

Dengan segala kemampuannya itu, Timber mampu bermain sebanyak 43 kali bersama Ajax di musim 2021-2022 dan berhasil meraih gelar Liga Belanda di musim tersebut.


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Transfermarkt.com, Manchestereveningnews.co.uk, Breakingthelines.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X