Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Demi Timnas, FA Malaysia Siap Kabulkan Segala Permintaan Kim Pan-gon  

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 19 Juni 2022 | 22:45 WIB
Kim Pan-gon resmi ditunjuk sebagai Pelatih Baru Tim Nasional Malaysia Menggantikan Tan-Cheng Hoe.
FA Malaysia
Kim Pan-gon resmi ditunjuk sebagai Pelatih Baru Tim Nasional Malaysia Menggantikan Tan-Cheng Hoe.

BOLASPORT.COM - Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) akan memenuhi segala permintaan pelatih Kim Pan-gon demi mengembalikan kejayaan Harimau Malaya.

Hal ini disampaikan oleh Presiden FAM, Datuk Hamidin Mohd Amin setelah menyatakan puas atas keberhasilan timnas Malaysia lolos ke Piala Asia 2023.

Timnas Malaysia mengamankan tiket ke Piala Asia tahun depan sebagai salah satu runner-up terbaik di babak kualifikasi.

Pencapaian ini sekaligus mengakhiri penantian panjang timnas Malaysia bersaing di ajang bergengsi sepak bola Benua Kuning.

Baca Juga: Piala Presiden 2022 - Peluang Lolos 8 Besar Tipis, Bali United Tak Patah Arang

Terakhir kali timnas Malaysia lolos melalui jalur kualifikasi terjadi pada 42 tahun silam, tepatnya saat gelaran Piala Asia 1980.

Harimau Malaya sempat tampil di Piala Asia tahun 2007 kala menjadi tuan rumah bersama Indonesia, Thailand, dan Vietnam.

“Ketika seseorang menginginkan sesuatu, dia harus menunjukkan pekerjaan dan alasan mengapa (permintaan). Jadi saya puas dengan penjelasan dan justifikasi yang diberikan (Pan Gon),” kata Datuk Hamidin dikutip dari bharian.com.

Datuk Hamidin menambahkan, FAM tentu akan sedikit terkendala masalah finansial.

Akan tetapi, jika permintaan Kim Pan-gon bertujuan demi masa depan timnas Malaysia, maka finansial bukan jadi persoalan.

"Tantangannya adalah dari segi keuangan dan pengeluaran tetapi menurut saya permintaan itu tidak sesulit itu, harus dibuat antara lain seperti peralatan, jangka waktu dan sebagainya," jelasnya.

"Sama seperti sebelumnya, dia bisa memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya. Jika dia meminta tetapi tidak digunakan, hal ini tidak dapat sampai (kepada pemain)," kata Hamidin.

 Baca Juga: Lolos Piala Asia 2023, Bonus Timnas Malaysia Lebih Gede dari Timnas Indonesia

Dalam perkembangan yang sama, Hamidin mengungkapkan bahwa pendekatan yang digunakan Pan Gon terhadap pemain nasional ternyata tidak 'sesulit' seperti yang dibayangkan publik sepak bola tanah air.

Menurut dia, juru taktik asal Korea Selatan itu mampu memahami lebih mendalam karakter anak asuhnya.

Sehingga, strategi yang ia inginkan bisa diterapkan dengan baik saat bertanding. 

“Saya tidak harus mengungkapkannya, tetapi saya beri contoh ketika saya bertanya kepada pemain tentang perbedaan Pan Gon jika dibandingkan dengan cara pelatih asing, mereka mengatakan cepat, akurat, dan mudah."

“Saya teringat situsi sebelumnya rumit tetapi saya melihat ada peluang keberhasilan, 50 persen kesuksesan harus datang dari dalam lapangan dan 50 persen lainnya di luar lapangan,” katanya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Bharian.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X