Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Enam Tahun di Liverpool, Sadio Mane Pilih Dua Momen Terbaik dan Gol Favoritnya

By Ivan Rahardianto - Kamis, 23 Juni 2022 | 07:15 WIB
Sadio Mane telah memilih dua momen terbaiknya di Liverpool dan gol favortinya.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Sadio Mane telah memilih dua momen terbaiknya di Liverpool dan gol favortinya.

BOLASPORT.COM - Sadio Mane memilih dua momen terbaik dan gol favoritnya selama di Liverpool.

Musim 2021-2022 menjadi momen terakhir Sadio Mane berkostum Liverpool.

Pasalnya, Mane telah menyelesaikan kepindahannya ke Bayern Muenchen dalam transfer senilai hingga 35 juta pounds atau setara Rp 638 miliar dengan kontrak hingga 2025.

Kepindahan tersebut membuat Mane mengakhiri kiprah ciamiknya bersama Liverpool selama 6 tahun.

Dalam jangka waktu tersebut, Mane, yang datang ke Liverpool pada 2016, berhasil mencetak 120 gol dari 269 penampilan bersama The Reds.

Selain itu, selama enam tahun di Liverpool, Mane pasti punya momen-momen terbaiknya.

Baca Juga: Sadio Mane Langsung Minta Maaf ke Teman Setim di Bayern Muenchen

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, dalam wawancara perpisahannya dengan Liverpool, Mane memilih momen-momen terbaiknya selama berseragam The Reds.

Mane memilih dua momen yang menurutnya sebagi yang paling baik dan berkesan.

Pertama, Mane memilih kemenangan Liverpool atas Barcelona pada semifinal Liga Champions 2018-2019.

Saat itu, Liverpool sempat kalah dalam leg pertama dengan skor 0-3 dari Barcelona.

Namun, pada leg kedua, Liverpool berhasil mengalahkan Barcelona dengan skor 4-0.

Hasil itu membuat The Reds lolos ke final usai unggul agregat 4-3 atas Barcelona.

Kedua, masih di musim yang sama, kemenangan dalam final Liga Champions adalah momen terbaik lainnya yang dipilih oleh Mane.

Ketika itu, Liverpool sukses menaklukkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0.

Sebuah kemenangan yang menjadikan Liverpool berhasil meraih gelar Liga Champions ke-6.

Sementara untuk Mane, itu menjadi kali pertama dirinya mengangkat trofi Si Kuping Besar.

"Wah! Saya pikir itu bagus tetapi bukan pertanyaan sulit," kata Sadio Mane, dinukil BolaSport.com dari Mirror.

"Saya akan memilih momen tahun 2019, ketika kami mengalahkan Barcelona di kandang, itu luar biasa, dan juga ketika kami memenangkan Liga Champions."

"Bagi saya, sejauh ini itu adalah momen terbaik atau momen yang akan bertahan selamanya di kepala saya, pastinya," ucap Mane melanjutkan.

Mane kemudian menggambarkan gol pertamanya di Liverpool saat melawan Arsenal di Stadion Emirates sebagai gol favoritnya.

Pemain Liverpool, Sadio Mane.
TWITTER.COM/LATESTLY
Pemain Liverpool, Sadio Mane.

Sedangkan, gol ke gawang Bayern Muenchen adalah gol terbaiknya.

"Wah! Saya akan mengatakan gol pertama saya di Emirates Stadium melawan Arsenal pada debut saya," kata Mane.

"kemudian setelah itu, gol kedua saya, saya akan mengatakan melawan Bayern Muenchen, melawan Manuel Neuer!"

"Maaf, Manu, saya datang, tetapi saya pikir gol kedua juga tidak bisa dipercaya! Jadi, saya akan memilih dua gol ini," tutur Mane menambahkan.

Baca Juga: Resmi Gabung Bayern Muenchen, Sadio Mane Tulis Pesan Menyentuh untuk Fan Liverpool


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Mirror.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X