Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Calhanoglu Sikat Habis Ibrahimovic dan Penggemar AC Milan yang Mengejek Usai Juara Liga Italia

By Septian Tambunan - Kamis, 23 Juni 2022 | 20:30 WIB
Bintang Inter Milan, Hakan Calhanoglu, melakukan pembalasan dengan menyikat habis Zlatan Ibrahimovic dan pendukung AC Milan.
TIZIANA FABI/AFP
Bintang Inter Milan, Hakan Calhanoglu, melakukan pembalasan dengan menyikat habis Zlatan Ibrahimovic dan pendukung AC Milan.

BOLASPORT.COM - Gelandang Inter Milan, Hakan Calhanoglu, sikat habis Zlatan Ibrahimovic dan pendukung AC Milan yang mengejek dirinya usai menjuarai Liga Italia 2021-2022.

Hakan Calhanoglu dicap pengkhianat oleh para penggemar AC Milan.

Pasalnya, Calhanoglu, yang bergabung dengan AC Milan pada 3 Juli 2017, meninggalkan I Rossoneri untuk pindah ke Inter Milan.

Calhanoglu pergi secara gratis ke Inter pada 1 Juli 2021.

Baca Juga: Soal Christian Eriksen ke Manchester United, Pelatih Brentford Beri Pernyataan Jelas

Saat AC Milan melakukan selebrasi usai menjuarai Liga Italia 2021-2022, striker I Rossoneri, Zlatan Ibrahimovic mengajak pendukungnya untuk mengejek Calhanoglu.

"Ayo kirim pesan untuk Hakan," ujar Ibrahimovic saat merayakan kesuksesan AC Milan merajai Serie A.

Kalimat singkat dari Ibrahimovic langsung direspons oleh pendukung AC Milan dengan ejekan untuk Calhanoglu.

Mengetahui hal tersebut, Hakan Calhanoglu kini memberikan tanggapan.

"Dia adalah pria berusia 40 tahun, bukan 18 tahun," ujar Hakan Calhanoglu seperti dikutip BolaSport.com dari Tivibu Spor.

"Saya tidak akan melakukan hal semacam itu di usianya."

"Dia hanya suka menjadi pusat perhatian."

Baca Juga: Jawaban Vinicius soal Tawaran Gaji PSG yang 12 Kali Lipat Lebih Tinggi daripada Real Madrid

"Dia tidak berkontribusi untuk scudetto pada musim ini. Dia jarang bermain."

"Namun, dia akan melakukan segalanya untuk menjadi fokus perhatian."

"Lagi pula, dia yang selalu menelepon saya, mengajak saya makan malam di luar atau berkendara motor."

"Dia juga menulis tentang saya di bukunya," tutur Calhanoglu menambahkan.

Hakan Calhanoglu pun ikut membandingkan perbedaan suporter Inter Milan dengan AC Milan.

Calhanoglu juga menilai Milan berhasil mengalahkan Inter di Liga Italia 2021-2022 saat dirinya sudah tak ada di lapangan.

Namun, Hakan Calhanoglu cs mampu membantai AC Milan yang memuluskan langkah Inter untuk mengangkat trofi Coppa Italia 2021-2022.

Baca Juga: Frenkie de Jong Punya 3 Pilihan Nomor Punggung di Man United, 1 Bersaing dengan Bruno Fernandes

"Saya sangat senang berada di Inter dan dukungan dari penggemar sangat membantu saya," kata Hakan Calhanoglu.

"Saya bermain di Milan selama empat tahun, tetapi tidak ada yang pernah meneriakkan nama saya di tribune, padahal itu terjadi setiap kali saya melakukan pemanasan untuk Inter."

"Inter adalah skuad yang jauh lebih kuat daripada Milan."

"Kami kalah dalam derbi yang berubah secara drastis pada menit ke-75 setelah Ivan Perisic dan saya diganti."

"Kami memimpin 1-0, kemudian kalah 1-2."

"Di semifinal Coppa Italia, kami mengalahkan Milan 3-0," ucap Calhanoglu melanjutkan.

Gelandang Inter Milan, Marcelo Brozovic, mendapat ucapan selamat dari Hakan Calhanoglu setelah membobol AS Roma dalam laga Liga Italia di Stadion Giuseppe Meazza, 23 April 2022.
MARCO BERTORELLO/AFP
Gelandang Inter Milan, Marcelo Brozovic, mendapat ucapan selamat dari Hakan Calhanoglu setelah membobol AS Roma dalam laga Liga Italia di Stadion Giuseppe Meazza, 23 April 2022.

Di Liga Italia 2021-2022, Zlatan Ibrahimovic membela AC Milan dalam 23 laga.

Ibrahimovic menyumbangkan delapan gol dan tiga assist untuk Milan di Serie A.

Zlatan Ibrahimovic memang kerap absen pada musim 2021-2022 karena cedera achilles dan lutut.

Adapun Hakan Calhanoglu menceploskan tujuh gol dan 13 assist dari 34 penampilan untuk Inter Milan di Liga Italia 2021-2022.

Baca Juga: Gaji Naik 2,5 Kali Lipat, Sadio Mane Pemain Bayern dengan Bayaran Tertinggi Ke-8


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Transfermarkt.com, Tivibu.com.tr

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Newcastle
35
56
7
Man United
34
54
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X