Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ultah Bareng Lionel Messi, 3 Pemain Ini Jadi yang Terbaik di Negaranya

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 24 Juni 2022 | 15:30 WIB
Penyerang PSG, Lionel Messi, merayakan gol ke gawang Montpellier dalam laga Liga Prancis 2021-2022.
PASCAL GUYOT / AFP
Penyerang PSG, Lionel Messi, merayakan gol ke gawang Montpellier dalam laga Liga Prancis 2021-2022.

BOLASPORT.COM - Ada tiga pemain lain yang berulang tahun bersamaan dengan Lionel Messi. Menariknya lagi, ketiga pemain itu sama-sama menjadi yang terbaik di negaranya.

Lionel Messi telah resmi menginjak usia 35 tahun pada hari ini, 24 Juni 2022.

Dengan usia tersebut, jelas Lionel Messi bisa dibilang sudah tidak muda dan berada di usia emasnya lagi sebagai pesepak bola.

Namun, berbagai prestasi yang pernah diraih Lionel Messi membuat tanggal 24 Juni menjadi salah satu hari bersejarah dalam dunia sepak bola.

Sepanjang kariernya, Messi telah berhasil mengoleksi 10 trofi Liga Spanyol dan 4 trofi Liga Champions.

Tak hanya itu, kapten timnas Argentina itu juga berhasil merengkuh 7 penghargaan Ballon d'Or sepanjang kariernya.

Capaian tersebut sekaligus membuat Messi menjadi pemain dengan koleksi trofi Ballon d'Or terbanyak sepanjang sejarah.

Baca Juga: Bayern Muenchen Klaim Mampu Jinakkan Lewandowski, Barcelona Kecewa

Namun, selain Messi, ada tiga pemain lain yang juga berulang tahun pada 24 Juni.

Hebatnya lagi, ketiga pemain tersebut merupakan talenta terbaik di negaranya masing-masing.

1. Shunsuke Nakamura

Para pencinta klub Skotlandia, Glasgow Celtic, pada awal 2000-an pasti tidak asing dengan sosok Shunsuke Nakamura.

Pada zamannya, Nakamura bisa dibilang merupakan talenta terbaik dari Jepang, selain Hidetoshi Nakata.

Nakamura tampil apik bersama Celtic pada medio 2005 hingga 2009.

Selama empat musim membela Celtic, Nakamura sukses meraih tiga gelar Liga Skotlandia, satu gelar Piala Skotlandia, dan dua gelar Piala Liga Skotlandia.

Shunsuke Nakamura, pemain gaek Yokohama FC di Liga Jepang 2021.
J LEAGUE
Shunsuke Nakamura, pemain gaek Yokohama FC di Liga Jepang 2021.

Baca Juga: Lionel Messi: Julukan La Pulga dan Nama Depannya Terinspirasi dari Penyanyi Legendaris Amerika Serikat

Sementara bersama timnas Jepang, Nakamura juga ikut menyumbangkan dua trofi Piala Asia pada 2000 dan 2004.

Tepat hari ini, Nakamura telah berusia 44 tahun karena lahir pada 24 Juni 1978.

2. Juan Roman Riquelme

Sebelum muncul sosok Lionel Messi, Argentina lebih dulu punya sosok Juan Roman Riquelme.

Di awal 2000-an, Riquelme dikenal sebagai sosok gelandang serang terbaik Argentina pada saat itu.

Tak seperti Messi, karier Riquelme paling sukses terjadi ketika dirinya bermain untuk klub raksasa Argentina, Boca Juniors.

Penampilan terbaik Riquelme di kompetisi Eropa hanya terjadi saat dirinya membela Villarreal pada medio 2003 hingga 2007.

Baca Juga: Unik, Ulang Tahun Messi Bertepatan dengan Fenomena Langka Ini

Kini, dikutip BolaSport.com dari Transfermarkt, Riquelme telah berusia 44 tahun dan menjabat sebagai wakil presiden di Boca Juniors.

3. David Alaba

Bek andalan Real Madrid, David Alaba.
TWITTER.COM/SPORTSBOOKBTC
Bek andalan Real Madrid, David Alaba.

David Alaba adalah pesepak bola lain yang lahir pada tanggal yang sama dengan Lionel Messi.

Hanya saja, Alaba memiliki usia lima tahun yang lebih muda daripada Messi.

David Alaba baru lahir pada 24 Juni 1992 atau saat ini usianya sudah menginjak 30 tahun.

Saat ini, Alaba bermain untuk raksasa Liga Spanyol, Real Madrid dan berposisi sebagai bek tengah.

Alaba bisa dibilang merupakan talenta terbaik Austria saat ini dan menjabat sebagai kapten timnas Austria.

Baca Juga: Edisi Spesial Ulang Tahun - 5 Momen Terparah Lionel Messi

Sepanjang kariernya, Alaba sudah merasakan berbagai macam trofi, baik selama membela Bayern Muenchen maupun Real Madrid.

Alaba juga telah meraih tiga trofi Liga Champions, dengan dua bersama Bayern Muenchen dan satu bersama Real Madrid.


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Transfermarkt

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X