Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tanggapi Rumor Marco Asensio ke Liverpool, Glen Johnson: Saya Tak Yakin

By Khasan Rochmad - Rabu, 29 Juni 2022 | 04:45 WIB
Ekspresi pemain Real Madrid, Marco Asensio, pada laga pekan ke-23 Liga Spanyol 2021-2022 versus Granada di Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Minggu (6/2/2022) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
TWITTER.COM/LALIGAEN
Ekspresi pemain Real Madrid, Marco Asensio, pada laga pekan ke-23 Liga Spanyol 2021-2022 versus Granada di Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Minggu (6/2/2022) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Eks bek kanan Liverpool, Glen Johnson, menilai bahwa winger Real Madrid, Marco Asensio, akan kesulitan beradaptasi dengan Liga Inggris.

Rumor ketertarikan klub raksasa Liga Inggris, Liverpool, terhadap Marco Asensio mencuat di bursa transfer musim panas 2022.

Marco Asensio dikabarkan ingin hengkang dari Real Madrid setelah enam tahun membela Los Blancos.

Minimnya menit bermain disinyalir menjadi alasan Asensio ingin meninggalkan Santiago Bernabeu.

Dilansir BolaSport.com dari Sportbible, Liverpool siap bersaing dengan AC Milan untuk mendapatkan Asensio.

Madrid mematok harga bagi peminat Asensio pada nilai 40 juta euro atau sekitar Rp662 miliar.

Sebelummya, Arsenal dan Manchester United sempat ingin mendatangkan Asensio ke Inggris, tetapi keduanya tampak tak melakukan pergerakan signifikan.

Baca Juga: Saking Kagumnya, Pelatih Brasil Sebut Vinicius Junior Mirip dengan Neymar Versi 2014

Kini juara Liga Italia 2021-2022, AC Milan, menjadi tim terdepan yang ingin mengontrak pemain asal Spanyol tersebut.

I Rossoneri siap memberikan gaji senilai 75 ribu pounds atau sekitar Rp1,3 miliar per pekan untuk mendatangkan Asensio ke San Siro.

Namun, Liverpool diyakini bakal memberikan tawaran lebih tinggi dengan gaji 100 ribu pounds atau sekitar Rp1,8 miliar per pekan kepada Asensio.

Namun, bagi eks bek kanan Liverpool, Glen Johnson, pindah ke Liga Inggris belum saatnya bagi Asensio.

Johnson berpendapat bahwa Asensio tak akan cocok dengan Liverpool dan bakal kesulitan di Liga Inggris.

Baca Juga: Latih Man United Jadi Pekerjaan Tersulit dalam Hidup Erik ten Hag

"Kedengarannya gila, tetapi bermain untuk Real Madrid adalah posisi yang mudah, dalam artian Anda memiliki pemain terbaik di dunia di sekitar Anda," ujar Johnson, dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Saya tidak begitu yakin apakah dia cukup bagus untuk Liverpool. Saya suka apa yang saya lihat dari dia, tetapi jujur, saya tidak berpikir dia cukup bagus."

"Saya tidak berpikir dia akan masuk dalam daftar target Liverpool dan saya yakin Liga Inggris akan terlalu cepat untuknya," kata Johnson menambahkan.

Selama membela Real Madrid dalam enam musim, Asensio mencatatkan 235 penampilan dan mencetak 49 gol di semua ajang.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Sportskeeda.com, Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
36
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
35
70
5
Athletic Club
35
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
35
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X