Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Siap-siap, Tanggal Pengumuman Transfer Cristiano Ronaldo ke AS Roma

By Ade Jayadireja - Kamis, 30 Juni 2022 | 19:10 WIB
Cristiano Ronaldo berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Brentford dalam kemenangan 3-1 Manchester United di Old Trafford.
TWITTER.COM/DEVILSZONEBR
Cristiano Ronaldo berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Brentford dalam kemenangan 3-1 Manchester United di Old Trafford.

BOLASPORT.COM - Rumor keterkaitan Cristiano Ronaldo dan AS Roma semakin menggila. Kini, muncul kabar soal tanggal peresmian sang superstar Portugal.

Bursa transfer musim panas 2022 diramaikan oleh kabar potensi kepindahan Cristiano Ronaldo menuju AS Roma.

Ada juga Bayern Muenchen dan Chelsea yang yang dikaitkan dengan transfer potensial megabintang berusia 37 tahun itu.

Namun, belakangan nama Roma paling sering dihubungkan dengan Ronaldo.

Isu pun semakin berembus kencang seiring pernyataan dari mantan gelandang Roma, Angelo Di Livio.

Dia bahkan membocorkan tanggal pengumuman Ronaldo sebagai pemain anyar I Lupi.

Kenapa tanggal 7 Juli? Alasannya, angka tersebut identik dengan nomor punggung Ronaldo.

"Saya tahu dari berbagai sumber bahwa Roma berusaha merekrut Cristiano Ronaldo dan 7 Juli bisa menjadi tanggal pengumumannya," kata Di Livio seperti dikutip BolaSport.com dari AS.

"Ini adalah ketidakbijaksanaan, tetapi beredar terus-menerus di dunia sepak bola. Secara kebetulan, saya berbicara dengan seorang teman yang bekerja di televisi dan mengetahui tentang negosiasi untuk Cristiano dari seorang manajer klub penting saat makan malam beberapa hari lalu," ucap anggota Roma periode 1984–1985 itu.

Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Jumpa Axelsen Lagi, Anthony: Tidak Mau Lihat Hasil-hasil Sebelumnya

Bukan Di Livio saja yang membocorkan perihal transfer Ronaldo ke Roma.

Bekas pilar Roma lainnya, Fabio Petruzzi, juga pernah buka suara.

"Saya tahu dari seorang sumber terpercaya dan kredibel bahwa Roma berusaha mendapatkan Cristiano Ronaldo dengan segala cara. Detailnya harus diperbaiki untuk hak citra, tapi saya tahu dia akan meninggalkan United," ujar dia.

Andai jadi pindah ke Roma, Ronaldo bakal reuni dengan Jose Mourinho.

Mereka pernah bekerjasama sebagai pelatih dan pemain di Real Madrid selama rentang waktu 2010-2013.

Ronaldo menghasilkan 14.271 menit bermain selama dibesut Mourinho.

Satu-satunya pelatih yang memberikan menit bermain lebih banyak kepada Ronaldo dibanding Mourinho adalah Sir Alex Ferguson (22.403).


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : As .com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X