Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Dinilai Terlalu Overrated, Neymar Tak Direstui Gabung Chelsea

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 1 Juli 2022 | 07:45 WIB
Penyerang Paris Saint-Germain asal Brasil, Neymar Jr.
TWITTER.COM/AJAX2400__
Penyerang Paris Saint-Germain asal Brasil, Neymar Jr.

BOLASPORT.COM - Mantan bek Chelsea, Jason Cundy, tak merestui penyerang Paris Saint-Germain, Neymar, bergabung dengan The Blues karena terlalu overrated.

Penyerang Paris Saint-Germain, Neymar, santer dikabarkan ingin meninggalkan Parc des Princes pada bursa transfer musim panas 2022.

Neymar kabarnya sakit hati dengan ucapan Presiden Paris Saint-Germain, Nasser Al-Khelaifi.

Al-Khelaifi berencana menendang penyerang timnas Brasil itu di musim panas ini meski masih terikat kontrak di Paris Saint-Germain sampai Juni 2025.

Keinginan Al-Khelaifi itu sempat disampaikan dalam wawancara dengan media Prancis, Le Parisien.

Al-Khelaifi kecewa dengan performa buruk penyerang berusia 30 tahun itu di musim 2021-2022.

Neymar hanya tampil sebanyak 28 kali di lintas kompetisi karena diganggu masalah cedera, mulai dari aduktor hingga ankle.

Baca Juga: Chelsea Dapatkan Angin Segar dari Petinggi Juventus soal Transfer De Ligt

Dari jumlah laga tersebut, penyerang asal Brasil itu menorehkan 13 gol dan delapan assist.

"Kemungkinan kepergian Neymar musim panas ini? Apa yang bisa saya katakan kepada Anda adalah kami berharap semua pemain melakukan lebih dari musim lalu," ucap Al-Khelaifi.

Chelsea disebut-sebut menjadi yang terdepan untuk mengontrak pemain termahal di dunia itu.

The Blues memang tengah membutuhkan striker anyar setelah meminjamkan Romelu Lukaku ke Inter Milan selama semusim.

Chelsea sebenarnya hampir pasti mendatangkan Raphinha dari Leeds United, tetapi sang winger minim pengalaman di kompetisi besar.

Baca Juga: Didepak dari Skuad Chelsea, Liverpool Disarankan Tak Rekrut Timo Werner

Oleh sebab itu, Chelsea tetap ingin memboyong Neymar untuk dijadikan penyerang utama di musim depan.

Namun, rencana Chelsea tersebut mendapat penolakan dari mantan pemainnya, Jason Cundy.

Menurutnya, karakter permainan Neymar tak akan cocok dengan Chelsea.

Selain itu, pria berusia 52 tahun itu menilai Neymar adalah pemain yang overrated. 

Neymar Jr dan presiden PSG, Nasser Al--Khelaifi dalam sebuah pertemuan di atas lapangan.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Neymar Jr dan presiden PSG, Nasser Al--Khelaifi dalam sebuah pertemuan di atas lapangan.

"Yah, Anda tahu pemikiran saya tentang Neymar, saya pikir dia terlalu overrated," kata Jason Cundy seperti dikutip BolaSport.com dari TalkSPORT.

"Pemain bagus, tapi terlalu dilebih-lebihkan."

"Ini semua tentang dia. Eden Hazard adalah pemain tim."

Baca Juga: Tawaran Barcelona Ditolak Bayern Muenchen, Ini Satu-satunya Cara Robert Lewandowski Hengkang

"Neymar telah dikaitkan dengan Chelsea untuk sementara waktu, saya selalu mengatakan tidak ingin dia dekat dengan klub saya."

"Saya tidak berpikir dia adalah tipe pemain yang dibutuhkan Chelsea."

"Apakah dia pemain yang bagus? Apakah dia berbakat? Ya, saya tidak meragukan itu sedetik pun."

"Akan tetapi, saya tidak ingin dia bergabung dengan Chelsea," tuturnya mengakhiri.

Baca Juga: Yakin Man United Bangkit Jadi Salah Satu Alasan Bruno Fernandes Bertahan


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Talksport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X