Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tottenham Hotspur Resmi Umumkan Kedatangan Richarlison

By Sri Mulyati - Jumat, 1 Juli 2022 | 16:50 WIB
Striker anyar Tottenham Hotspur, Richarlison, resmi didatangkan dari Everton.
TWITTER.COM/SPURSOFFICIAL
Striker anyar Tottenham Hotspur, Richarlison, resmi didatangkan dari Everton.

BOLASPORT.COM - Tottenham Hotspur resmi mengumumkan kedatangan Richarlison dari Everton.

Pengumuman tersebut dirilis oleh Tottenham Hotspur lewat akun sosial media dan situs resmi mereka pada Jumat (1/7/2022).

Dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub, Richarlison akan dikontrak oleh Tottenham Hotspur hingga 2027.

Tottenham Hotspur terkesima dengan rekam jejak Richarlison selama merumput di Liga Inggris sehingga memutuskan untuk mendatangkannya.

Striker asal Brasil itu mencetak 48 gol dalam 173 penampilan di Premier League.

Catatan tersebut dibukukan Richarlison bersama dua klub Liga Inggris, Watford dan Everton.

Tottenham Hotspur juga kagum dengan prestasi sang pemain selama membela tim nasional Brasil.

Richarlison merupakan bagian dari timnas Brasil saat memenangi Copa America 2019.

Baca Juga: Cuma 10 Menit untuk Tahu Paulo Dybala Pemain Sehebat Apa

Gelar tersebut merupakan trofi pertama yang berhasil diraih oleh Brasil sejak 2007.

Peran Richarlison di partai final Copa America 2019 sendiri cukup vital, mengingat ia mencetak salah satu gol untuk Brasil.

Sukses di pesta sepak bola Amerika Selatan, Richarlison kembali menunjukkan tajinya pada Olimpiade 2020.

Berkat peran vital Richarlison sepanjang turnamen, Brasil mampu membawa pulang medali emas.

Kontribusi Richarlison bersama tim-tim terdahulu tentu diharapkan semakin membaik di Tottenham Hotspur.

Tim asuhan Antonio Conte tersebut rela membayar 60 juta pounds (sekitar Rp1,1 triliun) untuk mendatangkan sang striker.

Baca Juga: Kalau Liverpool Ingin Juara Liga Inggris, Juergen Klopp Harus Mainkan Darwin Nunez Sejak Awal Musim

Kehadiran Richarlison diharapkan bisa mempertajam lini depan Tottenham Hotspur mulai musim 2022-2023.

Conte berniat memperbaiki tim demi bisa mempersembahkan trofi pada musim depan.

Skuad buatan Conte juga diharapkan mampu tampil lebih kompetitif saat berlaga di Liga Champions.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : twitter.com/SpursOfficial

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X