Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Legenda Manchester United Berperan Penting pada Transfer Lisandro Martinez

By Arizal Muhammad Valevi - Kamis, 14 Juli 2022 | 17:15 WIB
Penjaga gawang legendaris Manchester United, Edwin van der Sar.
TWITTER.COM/SIRALEXSTAND
Penjaga gawang legendaris Manchester United, Edwin van der Sar.

BOLASPORT.COM - Transfer Lisandro Martinez ke Manchester United sudah hampir pasti. Edwin van der sar menjadi salah satu tokoh penting di baliknya.

Manchester United serius ingin mendapatkan tanda tangan bek Ajax Amsterdam, Lisandro Martinez.

Pada bursa transfer musim panas 2022, Ajax telah kehilangan beberapa pemain pentingnya.

Beberapa di antaranya adalah Ryan Gravenberch dan Noussair Mazraoui ke Bayern Muenchen serta Sebastien Haller ke Borussia Dortmund.

Tak ingin kembali kehilangan pemainnya, kini Ajax ingin mematok harga lebih tinggi untuk Lisandro Martinez.

Tujuannya adalah mencegah beknya itu untuk pergi dan akan mendapatkan untung setimpal jika jadi dijual.

 Baca Juga: Raphinha: Barcelona adalah Klub Impian Saya sejak Kecil

Dilansir BolaSport.com dari Twitter jurnalis Italia, Fabrizio Romano, kabar terkini menyebutkan kepindahan Matinez ke Man United tinggal menunggu waktu.

Man United setuju mengeluarkan mahar sebesar 55 juta euro (sekitar Rp 828 miliar) yang dipatok oleh Ajax dalam transfer Martinez.

Kini, kedua klub tinggal menyelesaikan beberapa persyaratan, struktur pembayaran, dan detail kecil lainnya.

Dikutip BolaSport.com dari Metro, salah satu sosok yang berperan penting pada transfer ini adalah legenda Man United, Edwin van der Sar.

Pada Rabu (13/7/2022) waktu setempat, Van der Sar berperan pada negosiasi kedua klub perihal transfer Martinez.

 Baca Juga: Efek Transfer Lisandro Martinez, 3 Bek Senior Man United Diasingkan

Van der Sar meyakinkan Ajax bahwa ini adalah kesempatan untuk menjual bek berusia 24 tahun itu dengan nominal yang besar.

Martinez sendiri sebelumnya juga diminati oleh Arsenal. Namun, dirinya bersikeras memilih Man United untuk dijadikan pelabuhan selanjutnya.

Alhasil, Arsenal mengundurkan minatnya pada Martinez.

Kini, Martinez akan kembali bernostalgia dengan Erik ten Hag.

Sang bek juga menganggap bahwa transfer ini adalah langkah impiannya sekaligus menjadi ujian untuk bermain di Liga Inggris.

Martinez menjadi rekrutan kedua Man United pada bursa transfer musim panas 2022 setelah sebelumnya mendatangkan bek kiri asal Feyenoord, Tyrell Malacia.

Setan Merah juga masih mengusahakan kepindahan Frenkie de Jong dari Barcelona, meski transfer gelandang asal Belanda itu masih alot hingga detik ini.

Baca Juga: Transfer Kalidou Koulibaly ke Chelsea Ciptakan Efek Domino, Barcelona Kecipratan Berkah


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Metro.co.uk, Twitter.com/FabrizioRomano

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X