Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Satu Syarat Van de Beek Bisa Tampil Reguler di Manchester United

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 22 Juli 2022 | 10:15 WIB
Donny van de Beek bakal bereuni kembali dengan Erik ten Hag di Manchester United pada musim 2022-2023.
TWITTER.COM/UNITEDSTANDMUFC
Donny van de Beek bakal bereuni kembali dengan Erik ten Hag di Manchester United pada musim 2022-2023.

BOLASPORT.COM - Terdapat satu syarat yang bisa membuat Donny van de Beek tampil reguler di Manchester United.

Penunjukkan Erik ten Hag sebagai manajer baru Manchester United bisa jadi membawa berkah bagi Donny van de Beek.

Di bawah arahan Erik ten Hag saat masih membela Ajax Amsterdam, Donny van de Beek menampilkan permainan terbaiknya sebelum hijrah ke Liga Inggris.

Keputusan untuk berganti seragam Manchester United pada musim panas 2020 ternyata berbuah pahit bagi Donny van de Beek.

Mahar yang dikeluarkan Manchester United untuk Donny van de Beek senilai 40 juta pounds justru sia-sia.

Pasalnya, gelandang asal Belanda tersebut gagal menjawab ekspektasi dari Setan Merah.

Van de Beek justru menjadi pesakitan di Old Trafford karena hanya bermain sebagai starter sebanyak empat kali di Liga Inggris.

Baca Juga: Andrew Robertson, dari Pemain Murah Tak Diperhitungkan hingga Jadi Bek Kiri Terbaik bersama Liverpool

Namanya juga kalah bersaing dengan gelandang-gelandang mapan Man United yang sudah menyegel posisinya dalam line-up.

Van de Beek gagal bersaing dengan Scott McTominay, Fred, Paul Pogba, dan Bruno Fernandes.

Kisah pilunya itu terjadi di masa kepemimpinan Ole Gunnar Solskjaer dan Ralf Rangnick.

Dalam setengah tahun terakhir, Van de Beek turut dipinjamkan ke Everton.

Pemain berusia 25 tahun tersebut tercatat membela the Toffes dalam tujuh pertandingan Liga Inggris dan hanya mencetak satu gol.

Kini, secercah harapan muncul bagi Van de Beek untuk bekerja sama lagi dengan Erik ten Hag.

Akan tetapi, upaya Van de Beek jelas bakal lebih ekstra untuk mendapatkan hati dari Ten Hag.

Baca Juga: Manuel Neuer Kena Semprot Sopir Taksi, Pelit dan Tak Tahu Terima Kasih

Van de Beek tidak akan diberikan perlakuan khusus dari pelatih asal Belanda meskipun hubungan mereka kuat di masa lalu.

Ten Hag mengeklaim bahwa Van de Beek harus membuktikan dirinya guna menyegel posisi reguler di Old Trafford pada musim 2022-2023.

"Itu sama untuk setiap pemain, dia harus melakukannya sendiri," kata Ten Hag, dikutip BolaSport.com dari Sportsmole.

Erik ten Hag dan Donny van de Beek waktu masih sama-sama berada di Ajax Amsterdam.
TWITTER.COM/AIIUKFOOTBALL
Erik ten Hag dan Donny van de Beek waktu masih sama-sama berada di Ajax Amsterdam.

"Saya sebagai manajer dan staf pelatih di sekitarnya dapat melakukan segalanya untuk mengatur kondisi yang tepat sehingga dia bisa tampil."

"Namun, pada akhirnya, pemain harus melakukannya sendiri."

"Mereka harus bertanggung jawab atas kinerja mereka."

"Donny memiliki kapasitas itu. Saya telah melihatnya, tetapi dia harus membuktikannya sendiri," ujar Ten Hag menambahkan.

Baca Juga: Sejarah Gol Pertama Piala Dunia, Dicetak Buruh Pabrik Mobil

Dalam tur pramusim Liga Inggris 2022-2023, Man United telah melakoni tiga pertandingan.

Dalam tiga laga tersebut, semua berakhir dengan kemenangan bagi Man United.

Man United sukses menghajar Liverpool 4-0, menaklukkan Melbourne Victory 4-1, dan menekuk Crystal Palace 3-1.

Adapun Van de Beek tidak tampil sebagai starter dalam ketiga laga pramusim Setan Merah tersebut.

Eks pemain Ajax tersebut kebanyakan turun di babak kedua.

Dari tiga laga pramusim tersebut, Van de Beek tercatat baru menorehkan satu assist dalam kemenangan atas Crystal Palace.

Van de Beek menjadi arsitek bagi gol kedua Man United ke gawang Palace yang dicetak Marcus Rashford pada menit ke-48.


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportsmole.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X