Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Alex Rins Tak Janjikan Langsung Klop Bersama Honda

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 24 Juli 2022 | 17:00 WIB
Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins ingin merebut gelar juara dunia MotoGP dari tangan rekannya Joan Mir.
WWW.SUZUKI-RACING.COM
Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins ingin merebut gelar juara dunia MotoGP dari tangan rekannya Joan Mir.

BOLASPORT.COM - Pindah ke LCR Honda pada MotoGP 2023 akan menjadi tantangan sesungguhnya bagi seorang Alex Rins.

Alex Rins dipastikan akan memulai petualangan baru pada musim depan.

Setelah lima musim bersama Suzuki sejak debut di kelas MotoGP pada 2017, Alex Rins akan mengadu nasib bersama pabrikan lain yaitu Honda.

Menemukan kecepatan dengan Honda diekspektasikan tidak akan mudah bagi Rins. Rekam jejak buruk para pendahulunya menjadi sebab.

Pembalap juara dunia seperti Jorge Lorenzo, Pol Espargaro, hingga Alex Marquez kesulitan untuk menunggangi Honda RC213V.

Musim ini pun Honda nyaris menjadi penggembira.

Kecuali saat Pol Espargaro finis ketiga pada balapan seri perdana MotoGP Qatar, momen ketika pembalap Honda bersaing di depan bisa dihitung jari.

Marc Marquez yang selama ini menjadi ujung tombak juga menghadapi kebingungan dan mentok finis di posisi keempat.

Bisa dibilang Rins datang ketika Honda sedang mengalami krisis.

Baca Juga: Murid Valentino Rossi Segel Podium Race of Champions, Bagnaia Tak Bisa Santai walau Cuma Ekshibisi

Rins pun mendapat PR ekstra karena juga melakukan transisi dari motor bermesin inline 4 ke V4 dalam kepindahannya ke LCR Honda.

Mereka yang sebelumnya berkendara dengan mesin empat silinder segaris atau Inline 4 tak bisa berbuat banyak saat beralih ke mesin V4.

Akankah Rins mampu beradaptasi dengan motor Honda yang dikenal sulit?

Rins sepakat bahwa prosesnya tidak akan mudah. Namun, dia cukup percaya diri dengan modal pengalaman yang dimilikinya

"Saya memiliki banyak pengalaman di MotoGP," kata Rins, dilansir BolaSport.com dari Autosport.

"Pada bulan-bulan pertama akan sulit untuk meningkatkan motornya, saya ingin beradaptasi."

"Saya berbicara dengan Lucio Cecchinello (Kepala Tim LCR) untuk mengetahui apakah Honda ingin membuat motor baru untuk tahun depan."

"Saya ingin mencoba memahami motor sebanyak mungkin dan memberi semua pengalaman saya," ujar pemenang tiga balapan MotoGP itu.

Mengenai beberapa pembalap jagoan yang gagal bersinar bersama Honda, Rins merasa tak khawatir.

"Lorenzo dan Pol mengalami kesulitan besar bersama Honda, termasuk Alex Marquez," kata Rins.

"Tapi saya merasa antusias dengan proyek ini. Tentunya saya tidak berpikir apakah motornya akan sangat sulit, saya akan melihat apa yang bisa saya lakukan."

"Saya ingin menikmati motornya, menjadikannya milik saya dan mendapatkan hasil," ucap Rins menutup.

Baca Juga: Bendera pada MotoGP Harus Digunakan sejak Awal Balapan


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : autosport.com, Corsedimoto.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X