Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Timnas Indonesia Cuma Jadi Tim Medioker Jika Gabung EAFF, Jepang dan Korea Selatan Tim Terkuat

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Senin, 25 Juli 2022 | 19:45 WIB
Timnas Indonesia hanya berstatus sebagai tim medioker jika bergabung dengan Federasi Sepak Bola Asia Timur, EAFF.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Timnas Indonesia hanya berstatus sebagai tim medioker jika bergabung dengan Federasi Sepak Bola Asia Timur, EAFF.

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia hanya berstatus sebagai tim medioker jika bergabung dengan Federasi Sepak Bola Asia Timur, EAFF.

EAFF memiliki 10 negara anggota, yakni Jepang, Korea Selatan, Cina, Korea Utara, Hong Kong, Cina Taipei, Macau, Mongolia, Guam, dan Kepulauan Mariana Utara.

Indonesia akan menjadi anggota ke-11 apabila memutuskan untuk bergabung dengan EAFF.

Jika diurutkan berdasarkan ranking FIFA, posisi timnas Indonesia di EAFF akan berada di level menengah.

Setidaknya ada 5 tim EAFF yang memiliki peringkat FIFA di atas timnas Indonesia.

Kelima tim tersebut adalah timnas Jepang, timnas Korea Selatan, timnas Cina, timnas Korea Utara, dan timnas Hong Kong.

Timnas Jepang masih menjadi tim terkuat dengan peringkat tertinggi di kawasan Asia Timur.

Tim Samurai Biru menempati ranking ke-24 FIFA.

Timnas Korea Selatan menyusul timnas Jepang di posisi kedua dengan ranking 28 FIFA.

Baca Juga: Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Diramal akan Main di Liga Amerika Serikat

Sementara itu, Korea Utara menyusul dengan ranking 112 dan Hong Kong berada di peringkat 145.

Per tanggal 23 Juni 2022, timnas Indonesia berada di peringkat ke-155 dalam ranking FIFA.

Peringkat timnas Indonesia hanya unggul dari 5 tim anggota EAFF lainnya.

Kelima tim itu adalah timnas Cina Taipei, timnas Macau, timnas Mongolia, timnas Guam, dan timnas Kepulauan Marianan Utara.

Timnas Cina Taipei berada dua setrip di bawah timnas Indonesia dengan peringkat 157 dunia.

Kemudian timnas Macau, timnas Mongolia, timnas Guam, masing-masing berada di peringkat 182, 184, dan 205.

Adapun Kepulauan Mariana Utara hingga sekarang masih belum memiliki peringkat resmi FIFA.

Kepulauan Mariana Utara belum tercatat sebagai anggota FIFA karena belum mampu memenuhi persyaratan yang diminta oleh Federasi Sepak Bola dunia tersebut.

Baca Juga: Liverpool Beruntung, Darwin Nunez Diprediksi Jadi The Next Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

EAFF sendiri menjadikan ranking FIFA untuk pembagian pot negara peserta yang mengikuti Piala EAFF.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Piala EAFF menggunakan format turnamen round-robin.

Format turnamen round-robin artinya sistem pertandingan dimana setiap tim dalam turnamen akan bertanding dengan tim lainnya sebanyak satu kali.

Negara peserta Piala EAFF akan dimasukkan ke dalam tiga babak yang terbagi di Grup A1, A2, dan A3.

Pada Grup A3 akan diisi oleh empat negara dengan peringkat FIFA terendah dan akan saling berhadapan antara satu dengan lainnya untuk menjadi Juara Grup A3.

Jika dilihat dari Ranking FIFA, maka Grup A3 bakal diisi oleh Macau, Mongolia, Guam, dan Kepulauan Mariana Utara.

Nantinya, negara yang menjadi juara Grup A3 akan maju ke fase berikutnya, yakni masuk ke dalam Grup A2 yang diisi oleh Korea Utara, Hong Kong, dan Cina Taipei.

Di Grup A2 juga akan bertarung untuk memperebutkan satu tiket untuk masuk ke Grup A1 yang merupakan putaran final Piala EAFF.

Baca Juga: Timnas Indonesia Diminta Keluar AFF dan Gabung EAFF, Bisa Lawan Korea Selatan hingga Jepang

Pada Grup A1 ini akan diisi oleh negara-negara terkuat di kawasan EAFF, yakni: Jepang, Korea Selatan dan China.

Puncaknya, negara yang berhasil memperoleh poin tertinggi di Grup A1 berhak dinobatkan sebagai kampiun Piala EAFF.

Jika benar-benar bergabung dengan Federasi Sepak Bola Asia Timur, maka timnas Indonesia akan otomatis masuk ke dalam Grup A2 Piala EAFF.

Timnas Indonesia harus berjuang lebih dulu di Grup A2 untuk memperebutkan satu tiket ke Grup A1 Piala EAFF.

Skuad Garuda harus bersaing melawan Korea Utara, Hong Kong, China Taipei, dan negara yang menjuarai Grup A3 (Macau/Mongolia/Guam/Kepulauan Mariana Utara).

Jika mampu menjadi juara Grup A2, timnas Indonesia masuk ke Grup A1 dan bakal melawan Korea Selatan, Jepang, dan China untuk bersaing menjadi kampiun Piala EAFF.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Transfermarkt

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X