Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Piala AFF U-18 Wanita 2022: Timnas U-18 Putri Indonesia Tersingkir Usai Dibekuk Thailand

By Ibnu Shiddiq NF - Kamis, 28 Juli 2022 | 21:30 WIB
Timnas U-18 putri Indonesia merayakan gol ke gawang Vietnam pada laga Grup A Piala AFF U-18 Wanita 2022 di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, Selasa (26/7/2022) malam WIB
Timnas U-18 putri Indonesia merayakan gol ke gawang Vietnam pada laga Grup A Piala AFF U-18 Wanita 2022 di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, Selasa (26/7/2022) malam WIB

BOLASPORT.COM - Timnas U-18 putri Indonesia harus mengubur harapan lolos ke babak semifinal Piala AFF U-18 Wanita 2022 setelah dilibas Thailand 3-0 pada matchday terakhir Grup A.

Laga timnas U-18 putri Indonesia vs Thailand telah berlangsung di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, pada Kamis (28/7/2022) malam WIB.

Dengan kekalahan ini, Indonesia dipastikan finis di peringkat ketiga klasemen akhir Grup A Piala AFF U-18 2022 dengan koleksi 6 poin dari empat pertandingan.

Sementara Thailand akan menemani Vietnam melaju ke babak semifinal meski masih menyisakan satu pertandingan.

Thailand dan Vietnam akan bertemu pada laga terakhir untuk menentukan juara dan runner up grup A.

Jalannya Pertandingan

Indonesia harus kebobolan lebih cepat saat laga berjalan dua menit.

Gol pembuka Thailand berawal dari bola liar kesalahan antisipasi kapten timnas U-18 Indonesia, Nastasia di dalam kotak penalti.

Sepakannya mengarah tepat ke hadapan Supansa Trisutho yang langsung diceploskan masuk gawang.

Baca Juga: COO RANS Nusantara FC Sebut Berat untuk Datangkan Marc Klok

Skuad Garuda Pertiwi kemudian merespon melalui tendangan bebas yang berjarak tipis dari garis gawang lawan.

Sayangnya, tembakan masih bisa Sheva Imut masih bisa digagalkan kiper Thailand.

Pada menit ke-20, Sheva Imut nyaris mencetak gol balasan setelah menerima umpan cut back dari sisi kanan.

Seusai mengelabui satu pemain lawan, Sheva Imut melepaskan tembakan keras namun lagi-lagi bisa ditepis kiper Pawarisa Homyamyen.

Keasyikan menyerang, gawang timnas U-18 putri Indonesia malah kebobolan untuk kedua kalinya pada menit ke-26.

Lewat serangan balik cepat, Supansa Trisutho berhasil merobek jala Indonesia yang dijaga Fani.

Ini menjadi gol kedua atau brace Supansa Trisuthi.

Thailand mampu mempertahankan keunggulan 2-0 atas Indonesia hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Indonesia langsung berinisiatif menaikkan agresivitas serangan.

Alih-alih mempertipis ketertinggalan, gawang Indonesia malah kemasukan lagi pada menit ke-52.

Menjelang 10 menit laga berakhir, Indonesia terus menerus menggempur pertahanan Thailand.

Namun hingga wasit meniup peluit panjang berakhir babak kedua, Thailand mampu mempertahankan keunggulan 3-0 atas Indonesia.

Baca Juga: Huni Zona Degradasi, Arema FC Dituntut Bermain Khas Malangan

Susunan Pemain Timnas U-18 Putri Indonesia vs Thailand:

Indonesia: 19-Fani; 6-Nastasia Suci, 2-Azra Zifa, 4-Angelica 15-Helsya Maeisyaroh, 22-Aulia Almabruroh, 23-Claudia Alexandra, 18-Marsela Yuliana, 20-Liza Armanita, 9-Mayzura Alifa, 10-Sheva Imut,

Cadangan: 21-Indri, 1-Ghadiza, 13-Zilfa, 3-Zara, 12-Maura, 8-Marcha, 14-Indira, 5-Chelsea, 24-Valencia, 7-Manda, 16-Ina.

Pelatih: Rudy Eka Priyambada

Thailand:1-Pawarisa Homyamyen, 4-Parichat Thongrong, 6-Supapon Intaraprasit, 8-Natnaree Ngamchoei, 12-Saunchana Bamrungwut, 14-Natcha Kaewanta, 15-Pichayatida, 16-Aimee Kahapan, 18-Thanchanok, 25-Supansa Trisutho, 28-Aompriya Pama.

Cadangan: 20-Phrueksa, 22-Rawissara, 2-Kanyarat, 3-Thancanok, 5-Saranya, 9-Thawanrat, 10-Ratchada, 13-Chattaya, 17-Nualanong, 21-Natticha, 23-Sasithon, 27-Praewa.

Pelatih: Miyo Okamoto.

 


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X