Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ikuti Jejak Cesc Fabregas, Thiery Henry Segera Gabung Como 1907

By Ivan Rahardianto - Kamis, 4 Agustus 2022 | 20:15 WIB
Como 1907 akan segera kedatangan legenda Arsenal, Thierry Henry.
TWITTER.COM/BRFOOTBALL
Como 1907 akan segera kedatangan legenda Arsenal, Thierry Henry.

BOLASPORT.COM - Como 1907 akan segera kedatangan legenda ArsenalThierry Henry, setelah meresmikan perekrutan mantan bintang lain The Gunners, Cesc Fabregas.

Kabar mengejutkan kembali datang dari Como 1907, klub Liga Italia yang dimiliki orang Indonesia.

Usai berhasil mendapatkan Cesc Fabregas, Como 1907 kini dilaporkan akan segera kedatangan legenda Arsenal, Thierry Henry.

Namun, tidak seperti Fabregas, pemain yang mencetak 174 gol untuk Arsenal itu datang ke Como bukan sebagai pemain maupun pelatih, tetapi cuma sebagai pemegang saham.

Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, Henry dilaporkan bersiap untuk menjadi pemegang saham klub Como 1907.

Dengan masuknya Henry sebagai pemegang saham, maka dirinya akan bereuni dengan Fabregas.

Selain bergabung sebagai pemain, Fabregas diketahui juga akan menjadi pemegang saham Como 1907.

Kabar itu sudah dikonfirmasi oleh CEO Como 1907, Dennis Wise, yang merupakan mantan kapten Chelsea.

Baca Juga: Baru Tiba di Como, Cesc Fabregas Langsung Ditantang Gianluigi Buffon

Dalam penuturannya, Wise mengatakan bahwa Fabregas hanya akan bermain selama dua tahun di Como 1907.

Namun, Fabregas bisa melanjutkan kiprahnya di Como 1907 sebagai pemegang saham.

"Saya pikir itu akan menjadi kesepakatan yang sangat baik," kata Dennis Wise, dilansir BolaSport.com dari Goal Internasional.

"Dia telah memutuskan untuk menjalani proyek ini selama dua tahun ke depan dan kami sangat senang dengan pilihan ini."

Cesc Fabregas saat diperkenalkan sebagai pemain anyar klub Serie B Liga Italia, Como 1907.
TWITTER.COM/LIVESCORE
Cesc Fabregas saat diperkenalkan sebagai pemain anyar klub Serie B Liga Italia, Como 1907.

"Saya ingin berterima kasih kepada pengacaranya Darren dan istrinya Daniela karena telah meyakinkannya untuk menerima tawaran Como."

"Dia akan menjadi pemegang saham perusahaan, dia datang ke sini juga untuk itu."

"Dia akan berada di sini lebih lama dari yang diharapkan, dia ingin bergabung dengan klub untuk ambisi kami memperbaiki stadion, membuka pusat olahraga baru, dan promosi ke Serie A," tutur Wise menambahkan.

Baca Juga: Fabregas Siap Bawa Como ke Serie A, Ini Memori Terakhir I Lariani di Kasta Teratas Liga Italia


Editor : Beri Bagja
Sumber : Football-italia.net, Goal.com/en

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X