Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Robert Lewandowski Kerasukan Ronaldinho saat Pamer Aksi Juggling di Camp Nou

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 6 Agustus 2022 | 07:15 WIB
Aksi olah bola Robert Lewandowski saat diperkenalkan Barcelona kepada publik di Spotify Camp Nou
TWITTER.COM/UTHMANFCB
Aksi olah bola Robert Lewandowski saat diperkenalkan Barcelona kepada publik di Spotify Camp Nou

BOLASPORT.COM - Striker anyar Barcelona, Robert Lewandowski, pamer skill olah bola ala Ronaldinho saat diperkenalkan El Barca di Camp Nou.

Pada Jumat (6/8/2022) waktu setempat, Barcelona akhirnya memperkenalkan Robert Lewandowski ke publik.

Perkenalan Lewandowski dilakukan di Spotify Camp Nou dan dihadiri 50 ribu penggemar Barcelona.

Menariknya, selama prosesi tersebut Lewandowski telah menggunakan nomor punggung favoritnya, yakni 9.

Sebelumnya, striker timnas Polandia itu selalu memakai nomor 12 saat tur pramusim di Amerika Serikat.

Dengan demikian, Memphis Depay berarti telah menyerahkan nomor 9 ke Lewandowski.

Saat keluar dari lorong stadion menuju tengah lapangan, Lewandowski ditemani oleh Presiden Barcelona, Joan Laporta.

Baca Juga: Marc Cucurella Resmi ke Chelsea, The Blues dan Fabrizio Romano Ikut Sindir Brighton

Lewandowski pun langsung disambut meriah oleh suporter El Barca.

Tak terhitung berapa kali mereka terus meneriaki pemain yang diboyong Barcelona dari Bayern Muenchen dengan biaya 50 juta euro (sekitar Rp761 miliar) tersebut.

Lewandowski kemudian berkesempatan untuk memamerkan skill juggling-nya.

Menariknya, aksi olah bola Lewandowski tersebut mirip dengan legenda Barcelona, Ronaldinho.

Di luar itu, kedatangan Lewandowski membuat Barcelona dianggap memiliki lini depan terbaik di Eropa.

Baca Juga: Menanti Persaingan Liverpool dan Man City Berebut Gelar Liga Inggris 2022-2023

Seperti diketahui, Barcelona telah memiliki Pierre-Emerick Aubameyang, Ansu Fati, Memphis Depay, Ferran Torres, Raphinha, dan Robert Lewandowski di dalam skuad.

Robert Lewandowski sendiri dikenal sebagai striker yang sangat ganas di depan gawang lawan.

Hal itu dibuktikan dengan statistik luar biasa Lewandowski selama membela Bayern Muenchen.

Dari 374 penampilan di lintas kompetisi, Robert Lewandowski berhasil menorehkan 344 gol dan 72 assist. 

Baca Juga: Ambisi Besar Carlo Ancelotti di Musim Baru: Bawa Real Madrid Menangi Setiap Trofi


Editor : Beri Bagja
Sumber : Twitter.com/fcbarcelona

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X