Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Arema FC Siap Patahkan Rekor Minor Saat Tandang ke Bali

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 13 Agustus 2022 | 13:30 WIB
Duel Arema FC melawan PSS Sleman di pekan ketiga Liga 1 2022-2023 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat (5/8/2022).
Ligaindonesiabaru.com
Duel Arema FC melawan PSS Sleman di pekan ketiga Liga 1 2022-2023 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat (5/8/2022).

BOLASPORT.COM - Arema FC akan bertanding melawan Bali United pada laga pekan keempat Liga 1 2022/2023 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Sabtu (13/8/2022).

Jelang laga tandang ini, tim Singo Edan memiliki rekor yang kurang apik saat tampil di kandang Bali United.

Bahkan, dari empat laga terakhir mereka gagal meraih hasil maksimal.

Sementara hasil sukes mereka dapatkan saat bertanding di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Baca Juga: Hanya Pelatih Lokal yang Bisa Persembahkan Trofi Piala AFF ke PSSI

Terkait catatan minor ini, pelatih Eduardo Almeida, akhirnya buka suara.

Dia menegaskan jika mereka akan mencoba menghentikan rekor buruk ini.

"Pertandingan yang pastinya tidak mudah," kata Eduardo Almeida.

"Bali United adalah kesebelasan yang bagus."

"Tapi kami akan berusaha mengubah cerita tersebut," kata Eduardo Almeida dilansir BolaSport.com dari laman resmi liga.

Baca Juga: Juarai Piala AFF U-16 2022, Bima Sakti Dibanding-bandingkan dengan Pelatih Senior: Saya Cuma Pelatih Kampung

Almeida menegaskan jika persiapan yang dilakukan sudah maksimal.

Apalagi, mereka masih belum konsisten di tiga pertandingan terakhir karena hanya mampu meraih satu kemenangan.

"Kami sudah melakukan persiapan sebaik mungkin sebelum tiba di sini untuk dapat hasil terbaik."

"Para pemain akan fight di pertandingan untuk tiga poin," ujarnya.

Baca Juga: Piala AFF U-16 2022 - Kelakuan Unik Timnas U-16 Indonesia Buat Vietnam Lupakan Kesedihan

Terkait lawan, Almeida menilai Bali United bukan lawan yang mudah dikalahkan.

Apalagi, tim lawan akan mendapatkan dukungan penuh dari suporter.

Namun, dia menegaskan jika skuad Singo Edan akan berjuang keras untuk mendapatkan kemenangan pada laga ini.

"Kami tahu bahwa pertandingan ini tidak mudah."

"Mereka adalah tim yang bagus, tapi keinginan kami tetap menang," ujarnya.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : ligaindonesiabaru.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X