Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga 1 2022/2023 - Privat Mbarga dan Jamul Bawa Bali United Taklukkan Barito Putera

By Ibnu Shiddiq NF - Kamis, 18 Agustus 2022 | 18:28 WIB
Skuad Bali United dalam laga pekan keempat Liga 1 2022-2023 melawan Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (13/8/2022).
Bali United
Skuad Bali United dalam laga pekan keempat Liga 1 2022-2023 melawan Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (13/8/2022).

BOLASPORT.COM - Bali United sukses membawa pulang tiga poin dari kandang Barito Putera dalam laga pekan kelima Liga 1 2022/2023.

Laga Barito Putera vs Bali United telah dimainkan di Stadion Demang Lehman, Banjar, Kalimantan Selatan, Kamis (18/8/2022).

Bali United menumbangkan tuan rumah dengan skor 2-1 berkat gol Privat Mbarga(25') dan Jajang Mulyana (65').

Adapun satu-satunya gol balasan Barito Putera dicetak oleh Renan Alves pada menit ke-86.

Dengan hasil, tim asuhan Stefano Cugurra naik ke posisi keenam klasemen sementara dengan raihan 9 poin dari lima pertandingan.

Sedangkan Barito Putera masih terpuruh di peringkat kelima atau satu strip di atas zona merah.

Laskar Antasari baru mengemas 3 poin dari lima laga yang sudah dilakoni.

Baca Juga: Sinyal Mantan Pelatih JDT Jadi Pelatih Persib Bandung, Suksesor Mario Gomez?

Jalannya Pertandingan

Barito Putera dan Bali United memulai permainan dengan tempo sedang.

Kedua tim tampak berhati-hati dan berusaha tidak membuat kesalahan.

Namun setelah 10 menit berjalan, Barito Putera dan Bali United mulai gencar melancarkan serangan.

Pada menit ke-22, Bali United mendapatkan peluang emas melalui skema serangan balik cepat yang diusung Eber Bessa dan Irfan Jaya.

Eber Bessa melepaskan umpan terobosan kepada Irfan Jaya dan didorong hingga memasuki kotak terlarang.

Irfan sempat mengelabui satu pemain lawan dan terjatuh sebelum hendak mengumpan lagi ke Eber Bessa yang menanti di depan gawang.

Sayang sekali, umpan eks pilar PSS Sleman itu mampu dibaca Rendy Saputra, satu-satunya pemain terakhir Barito Putera.

Bola mengenai kaki Rendy dan hanya menghasilkan tendangan tendangan pojok.

Namun tak butuh waktu lawa bagi Irfan Jaya untuk membalas kesalahannya tersebut.

Dua menit berselang, winger timnas Indonesia itu melepaskan umpan crossing dari sisi kiri lapangan yang langsung disambar Privat Mbarga.

Sundulan Privat meluncur deras dan tak bisa diantisipasi kiper Barito Putera, Aditya Harlan.

Skor 0-1 untuk keunggulan Bali United bertahan hingga turun minum

Memasuki babak kedua, Dejan Antonic merespon ketertinggalan dengan merotasi dua pemain.

Afdal Yusra dan Yuswanto Aditya masuk masing-masing menggantikan Donny Monim dan Rahmat Beri.

Baca Juga: Eks Bintang Persib Mohammed Rashid Kini Lanjutkan Karier di Mesir

Laskar Antasari juga menaikkan intensitas serangan dan bertubi-tubi melancarkan serangan.

Alih-alih mencetak gol balasan, gawang Barito Putera justru kebobolan untuk kedua kalinya.

Gol bermula dari umpan sepak pojok Brwa Nouri yang kemudian ditanduk Jajang Mulyana.

Tandukan Jajang mengarah ke pojok kanan lebih dulu mengenai tiang sebelum memantul ke badan Aditya Harlan dan akhirnya masuk.

Lima menit menjelang laga berakhir, Barito Putera berhasil memperkecil ketertinggalan.

Menariknya, gol Barito Putera dicetak oleh sontekan pemain belakang, Renan Alves.

Renan Alves harus membantu lini depan menyusul kehilangan Rafinha dan Rafel Silva.

Namun Barito Putera gagal mencetak gol tambahan hingga pertandingan berakhir

Baca Juga: Barito Putera Ditantang Bali United, Dejan Antonic: Berat Sekali

Susunan Pemain Barito Putera vs Bali United:

Barito Putera: 20-Adhitya Harlan; 47-Donny Monim(18-Afdal Yusra), 36-Renan Alves, 46-Rendy Saputra, 14-Nazar Nurzaidin, 15- Rafi Syarahil(71-Luthfi Kamal), 7-Ambrizal Umanailo(17-Ferdiyansyah), 13-Bayu Pradana, 23-Dedi Hartono, 95-Mike Ott, 99-Rahmat Beri(3-Yuswanto Aditya).

Cadangan: 33-Joko Ribowo; 26-Rizky Pora, 19-Dendi Agustian, 28-Buyung Ismu, 85-Muhamad Firli, 25-Frank Sokoy.

Pelatih: Dejan Antonic

Bali United: 1-Nadeo Argawinata; 24-Ricky Fajrin, 43-Willian Pacheco, 73-Jajang Mulyana, 22-Novri Setiawan, 6-Brwa Nouri, 14-Fadil Sausu, 10-Eber Bessa(19-Rizky Pellu), 37-Privat Mbarga, 41-Irfan Jaya(11-Yabes Roni), 9-Ilija Spasojevic(20-Lerby Eliandry).

Cadangan: 88-Muhammad Ridho, 8-Ardi Idrus, 91-Muhammad Rahmat, 77-Ramdani Lestaluhu, 17-Ahmad Agung, 66-I Gede Agus, 26-Komang Tri.

Pelatih: Stefano Cugurra.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BRI Liga 1 (@liga1match)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X