Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadwal Liga Spanyol Hari Ini - Misi Real Madrid Gusur Penjinak Barcelona dari Puncak

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 20 Agustus 2022 | 10:45 WIB
Vinicius Junior dan Lucas Vazquez merayakan gol dalam laga Liga Spanyol, Almeria vs Real Madrid, di Stadion de los Juegos Mediterraneos, Minggu (14/8/2022).
JORGE GUERRERO/AFP
Vinicius Junior dan Lucas Vazquez merayakan gol dalam laga Liga Spanyol, Almeria vs Real Madrid, di Stadion de los Juegos Mediterraneos, Minggu (14/8/2022).

BOLASPORT.COM - Real Madrid memiliki misi untuk menggusur penjinak Barcelona dari puncak klasemen Liga Spanyol 2022-2023.

Pekan kedua Liga Spanyol 2022-2023 akan dilanjutkan pada hari ini, Sabtu (20/8/2022) waktu setempat.

Sebenarnya, pekan kedua Liga Spanyol 2022-2023 sudah digelar pada Jumat (19/8/2022) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB dengan menyajikan dua pertandingan sekaligus.

Dua laga tersebut mempertemukan antara Espanyol dan Rayo Vallecano serta Sevilla versus Real Valladolid.

Rayo Vallecano berhasil menuai hasil positif pada pekan kedua Liga Spanyol 2022-2023 dengan mengalahkan Espanyol 2-0.

Dengan hasil tersebut, Rayo Vallecano untuk sementara menduduki puncak klasemen Liga Spanyol 2022-2023 dengan koleksi empat poin.

Sebelumnya, Rayo Vallecano meraih hasil imbang dengan skor 0-0 saat melawan Barcelona di pekan perdana.

Baca Juga: RESMI - Man United Capai Kesepakatan dengan Real Madrid, Casemiro Sah Jadi Rekrutan Keempat

Sementara itu, Sevilla meraih hasil imbang kedua kalinya secara beruntun setelah berbagi angka 1-1 dengan Real Valladolid.

Pada hari ini, tiga pertandingan akan dilangsungkan dengan salah satunya akan menampilkan pertandingan yang melibatkan Real Madrid.

Namun, sebelum itu, akan ada pertandingan antara Osasuna dan Cadiz terlebih dulu.

Osasuna akan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Cadiz di Stadion El Sadar.

Laga tersebut akan berlangsung pada Sabtu (20/8/2022) waktu setempat atau pukul 22.30 WIB.

Setelah laga Osasuna vs Cadiz berakhir, Real Mallorca melakoni laga kandang dengan menjamu Real Betis.

Real Mallorca akan menjamu Real Betis di Iberostar Stadium pada Sabtu (20/8/2022) waktu setempat atau Minggu pukul 00.30 WIB.

Baca Juga: Akhir Sebuah Era, Casemiro Tinggalkan Real Madrid, Tutup Pencapaian Gemilang Trio Segitiga Bermuda

Laga kali ini akan menjadi ujian berat bagi Real Mallorca karena Real Betis sempat meraih hasil bagus pada pekan perdana dengan menaklukkan Elche 3-0.

Adapun Real Mallorca hanya bermain imbang melawan Athletic Club pada pekan pertama LaLiga.

Karim Benzema dan David Alaba melakukan selebrasi dalam laga Piala Super Eropa, Real Madrid vs Eintracht Frankfurt, di Stadion Helsinki Olympic, Rabu (10/8/2022).
JAVIER SORIANO/AFP
Karim Benzema dan David Alaba melakukan selebrasi dalam laga Piala Super Eropa, Real Madrid vs Eintracht Frankfurt, di Stadion Helsinki Olympic, Rabu (10/8/2022).

Dua setengah jam kemudian, Real Madrid akan menghadapi Celta Vigo di Stadion Balaidos, Sabtu (20/8/2022) waktu setempat atau Minggu pukul 03.00 WIB.

Real Madrid jelas lebih diunggulkan dalam laga kali ini apalagi setelah meraih hasil positif pada pekan perdana Liga Spanyol musim 2022-2023.

Los Blancos sukses mengalahkan tim promosi, Almeria, dengan skor tipis 2-1 dalam laga tandang.

Apabila Real Madrid berhasil meraih kemenangan atas Celta Vigo, Karim Benzema dkk bisa mengambil alih puncak klasemen Liga Spanyol dari Rayo Vallecano.

Namun, hal itu terjadi apabila Real Betis meraih hasil imbang atau kalah dari Real Mallorca.

Baca Juga: Casemiro Tak Ada di Daftar Skuad Real Madrid Lawan Celta Vigo, Fix Gabung Man United?

Real Madrid bisa juga ke puncak klasemen Liga Spanyol jika menang dengan skor 3-0 atas Celta Vigo, sedangkan Real Betis hanya menang dengan skor 1-0.

Berikut jadwal Liga Spanyol 2022-2023 pada pekan kedua hari ini:

Sabtu (20/8/2022) pukul 22.30 WIB

Osasuna vs Cadiz

Minggu (21/8/2022) pukul 00.30 WIB

Real Mallorca vs Real Betis

Minggu (21/8/2022) pukul 03.00 WIB

Celta Vigo vs Real Madrid


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Laliga.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X