Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Manchester United Vs Liverpool - Niat Pamerkan Casemiro Urung Terlaksana karena 1 Masalah

By Ivan Rahardianto - Senin, 22 Agustus 2022 | 08:00 WIB
Manchester United berencana memamerkan Casemiro ke publik Old Trafford saat  laga melawan Liverpoo. Akan tetapi, harapan Manchester United untuk memperkenalkan Casemiro pupus karena masih ada satu masalah terkait transfer Casemiro.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Manchester United berencana memamerkan Casemiro ke publik Old Trafford saat laga melawan Liverpoo. Akan tetapi, harapan Manchester United untuk memperkenalkan Casemiro pupus karena masih ada satu masalah terkait transfer Casemiro.

BOLASPORT.COM - Manchester United berencana memamerkan Casemiro ke publik Old Trafford saat laga melawan Liverpool. Akan tetapi, harapan Manchester United untuk memperkenalkan Casemiro pupus karena masih ada satu masalah terkait transfer sang gelandang.

Manchester United dilaporkan telah mencapai kesepakatan dengan Real Madrid untuk transfer Casemiro.

Hal itu disampaikan Man United melalui laman resmi dan media sosial klub, Sabtu (20/8/2022) dini hari WIB.

"Manchester United dengan senang hati mengumumkan bahwa klub telah mencapai kesepakatan dengan Real Madrid untuk transfer Casemiro," kata pihak Manchester United, dinukil BolaSport.com dari laman resmi Setan Merah.

Kini, usai menyepakati transfer Casemiro, Manchester United bergerak cepat menyelesaikan berkas.

Tujuannya adalah Casemiro bisa diarak di depan penonton tuan rumah sesaat sebelum laga Manchester United vs Liverpool, Selasa (23/8/2022) dini hari WIB.

Namun, menurut laporan The Athletic yang dinukil BolaSport.com, gelandang berusia 30 tahun tidak akan bisa dipamerkan ke publik Old Trafford karena Casemiro tidak akan tiba di Inggris sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

Baca Juga: Man United Rugi Datangkan Casemiro, Harusnya Rekrut Frenkie de Jong Saja

Hal itu terjadi karena Casemiro mengalami beberapa masalah dengan visanya sehingga dirinya belum bisa terbang ke Inggris.

Jadi, Casemiro harus menonton pertandingan dari rumahnya di Spanyol.

Casemiro terang benderang bersama Real Madrid sejak bergabung ke raksasa Liga Spanyol itu pada tahun 2013.

Bersama Real Madrid, Casemiro sudah membuat 336 penampilan.

Catatan lainnya, Casemiro sudah mencetak 31 gol dan 29 assist selama membela Los Blancos.

Gelandang berusia 30 tahun itu juga telah meraih 5 trofi Liga Champions dan 3 gelar Liga Spanyol selama membela Real Madrid.

Di sisi lain, jika Casemiro cabut, Real Madrid tidak akan terlalu pusing.

Pasalnya, mereka baru saja mendapatkan Aurelien Tchouameni dari AS Monaco dengan harga Rp80 juta euro atau setara Rp1,2 triliun.

Pemain asal Prancis itu diproyeksikan untuk menjadi pengganti Casemiro di lini tengah Real Madrid.

Baca Juga: Casemiro Pindah ke Man United, Luka Modric Merasa Malu dan Sedih


Editor : Beri Bagja
Sumber : manutd.co.uk, Theathletic.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X