Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Duet Gapura Baru Man United, Varane-Martinez Langsung Bukukan Rekor

By Sri Mulyati - Rabu, 24 Agustus 2022 | 04:30 WIB
Dua bek tengah andalan baru Manchester United, Lisandro Martinez dan Raphael Varane, di laga melawan Liverpool pada Senin (22/8/2022).
TWITTER.COM/SQUAWKA
Dua bek tengah andalan baru Manchester United, Lisandro Martinez dan Raphael Varane, di laga melawan Liverpool pada Senin (22/8/2022).

BOLASPORT.COM - Bertindak sebagai duet gapura baru Manchester United, Raphael Varane dan Lisandro Martinez, langsung membukukan rekor.

Disebut gapura baru karena Raphael Varane dan Lisandro Martinez menjalani debut sebagai duet jantung pertahanan Manchester United.

Laga pekan ketiga Liga Inggris melawan Liverpool di Stadion Old Trafford, Senin (22/8/2022), menjadi kali pertama Raphael Varane dipasangkan dengan Lisandro Martinez sebagai bek tengah.

Hasilnya, Man United mampu meraih kemenangan perdana mereka di Liga Inggris musim 2022-2023 setelah mengalahkan Liverpool dengan skor 2-1.

Kombinasi Varane dan Martinez pun begitu solid dalam menggagalkan serangan lawan.

Hasilnya, baik Varane maupun Martinez sama-sama mampu membukukan rekor pribadi dalam penampilannya melawan Liverpool.

Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Martinez, yang menghalau tiga tembakan, menjadi pemain yang paling sering melakukan hal tersebut saat menghadapi Liverpool.

Baca Juga: PESERTA PIALA DUNIA - Profil Timnas Polandia, Kans Robert Lewandowski Bawa The Eagles Terbang Tinggi

Sementara itu, Varane mampu menorehkan rekor sebagai pemain yang paling sering melakukan sapuan.

Varane menyapu bola hingga sembilan kali. Dia mematahkan serangan demi serangan yang dilancarkan Liverpool.

Penampilan Martinez dan Varane di laga melawan Liverpool jelas tidak bisa dijadikan penilaian dini akan kerja sama keduanya.

Namun, pelatih Man United, Erik ten Hag, seperti mendapat angin segar terkait permasalahan bek tengah timnya.

Dalam dua laga awal Liga Inggris, Ten Hag memutuskan untuk memasang Harry Maguire dan Martinez.

Eksperimen Ten Hag tidak berbuah hasil karena Man United menelan dua kekalahan beruntun saat memasang kombinasi tersebut.

Lini pertahanan memang menjadi permasalahan serius Man United sejak musim 2021-2022.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Perketat Keamanan Piala Dunia 2022, Qatar dan Pakistan Siap Jalin Kerja Sama

Musim lalu bahkan menjadi mimpi buruk Setan Merah karena selisih gol mereka menyentuh angka 0.

Jumlah gol memasukkan mereka sama dengan kebobolan yang harus diderita di Liga Inggris.

Catatan tersebut menjadi pekerjaan rumah yang harus diperbaiki oleh Ten Hag saat menukangi Man United.

Oleh karena itu, pelatih asal Belanda tersebut memutuskan untuk mendatangkan Lisandro Martinez yang merupakan mantan anak asuhnya di Ajax.

Kinerja dan semangat juang yang ditunjukkan Martinez pada laga melawan Liverpool membuktikan bahwa kepercayaan Ten Hag mulai terbayar.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Twitter.com/squawka

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X