Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Link Live Streaming Kejuaraan Dunia 2022 - Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian Berebut Tiket Final, Mulai Pukul 08.00 WIB

By Delia Mustikasari - Sabtu, 27 Agustus 2022 | 06:16 WIB
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berpose usai laga final Malaysia Masters 2022 di Axiata Arena, Kuala Lumpur,  Minggu (10/7/2022)
PBSI
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berpose usai laga final Malaysia Masters 2022 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (10/7/2022)

BOLASPORT.COM - Kejuaraan Dunia 2022 akan memasuki babak semifinal pada Sabtu (27/8/2022) di Tokyo Metropolitan Gymnasium.

Indonesia hanya memiliki dua wakil pada semifinal Kejuaraan Dunia 2022. Mereka adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang akan memperebutkan tiket babak final.

Laga ini menjadi partai ulangan pada Kejuaraan Dunia 2019. Pada Kejuaraan Dunia 2019, Ahsan/Hendra dengan skor 21-16, 15-21, 21-10.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Rekor Pertemuan Ahsan/Hendra Vs Fajar/Rian Imbang

Pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi bulan Juli lalu pada final Malaysia Masters 2022 yang dimenangkan Fajar/Rian dengan skor 21-12, 21-19.

Pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi bulan Juli lalu pada final Malaysia Masters 2022 yang dimenangkan Fajar/Rian dengan skor 21-12, 21-19.

Selain derbi Indonesia, akan ada sembilan pertandingan lain yang digelar.

Pada pertandingan ganda putra semifinal lainnya, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) akan melawan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia).

Pasangan ganda putra asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, menetapkan target tinggi setelah menembus semifinal Kejuaraan Dunia 2022.

Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty memberikan kejutan saat tampil di perempat final kejuaraan dunia bulu tangkis yang digelar di Tokyo Metropolitan Gymnasiun, Jepang, Jumat (26/8/2022).

Kejutan tersebut dengan mereka berhasil mengalahkan pasangan juara bertahan, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang).

Kemenangan itu namun diraih dengan jalan yang tak mudah karena harus melewati rubber game dengan skor akhir 24-22, 15-21, 21-14.

"Ini mimpi bagi kami, dimulai dari India Open, Thomas Cup dan kemudian Commonwealth Games," kata Rankireddy, dikutip BolaSport.com dari sports.ndtv.com

"Seperti yang saya katakan, saya merasa sangat senang dan bersemangat."

"Ini adalah kemenangan besar bagi kami. Kami sudah lama tidak bermain melawan mereka. Mereka adalah juara dunia saat ini dan kami sangat ingin bermain melawan mereka," tutur Rankireddy.

Pasangan India itu tercatat belum pernah sekalipun menang atas Aaron/Soh dari lima pertemuan terakhir.

Mereka lalu bertekad ingin memperbaiki catatan tersebut dengan menargetkan kemenangan demi melangkah ke final dan menjadi juara.

"Ini adalah turnamen yang bagus tetapi akan senang berada di podium," ujar Renkireddy.

"Tetapi, beberapa hari ini Anda harus bekerja lebih keras. Saya telah tampil baik beberapa bulan terakhir dengan beberapa perempat final dan semifinal."

Chia/Soh menembus semifinal setelah mengalahkan wakil Korea Selatan Choi Sol-gyu/Seo Seung-jae, 21-18, 21-16.

China juga sudah memastikan satu tempat pada babak final melalui pertemuan antara Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dan Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (ganda campuran).

Ini merupakan duel ulangan pada final Olimpiade Tokyo 2020 yang saat itu dimenangkan oleh Wang/Huang. Keunggulan dalam rekor pertemuan menjadi milik Wang/Huang dengan catatan 15-4.

China menjadi negara yang paling banyak mengirim wakil dengan lima wakil, diikuti Jepang sebagai tuan rumah dengan tiga wakil.

Taiwan, Thailand,  Jerman, dan Korea Selatan masing-masing memiliki dua wakil pada babak empat besar.

Sementara itu, Malaysia, India, dan Denmark meloloskan satu wakil pada babak semifinal.

Baca Juga: Sah! Bastianini Menangi Persaingan dengan Martin Dampingi Bagnaia di Ducati pada 2023

Aksi Fajar/Rian, Ahsan/Hendra dan pebulu tangkis lainnya dapat disaksikan melalui stasiun televisi iNews dan SpoTV, link live streaming maupun live score.

Berikut link live streaming semifinal Kejuaraan Dunia 2022.

- Link 1 (iNews via RCTI+) 

Link 2 (via UseeTV)

Link 3 (SpoTV via UseeTV)

Live Score

Berikut jadwal lengkap semifinal Kejuaraan Dunia 2022

MD: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (5) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3/Indonesia

WD: Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (1/China) vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (6/Jepang)

MD: Aaron Chia/Soh Wooi Yik (6/Malaysia) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (7/India)

WD: Kim So-yeong/Kong Hee-yong (4/Korea Selatan) vs Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai (14/Thailand)

MS: Kunlavut Vitidsarn (16/Thailand) vs Zhao Jun Peng (China)

MS: Viktor Axelsen (1/Denmark) vs Chou Tien Chen (4/Taiwan)

XD: Yuta Watanabe/Arisa Higasino (3/Jepang) vs Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (9/Jerman)

WS: Chen Yu Fei (4/China) vs Tai Tzu Ying (2/Taiwan)

XD: Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (1/China) vs Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (4/China)

WS: Akane Yamaguchi (1/Jepang) vs An Se-young (4/Korea Selatan)


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : tournamentsoftware.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X