Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

PSS Sleman Berduka, Manajemen Kecam Aksi Pengeroyokan Oknum Suporter yang Sebabkan Meninggalnya Suporter PSS

By Metta Rahma Melati - Minggu, 28 Agustus 2022 | 21:30 WIB
Aksi suporter PSS Sleman saat laga melawan Persib Bandung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (19/8/2022).
LUKMAN ADHI KURNIAWAN/ BOLASPORT.COM
Aksi suporter PSS Sleman saat laga melawan Persib Bandung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (19/8/2022).

BOLASPORT.COM - Manajemen PSS Sleman mengecam aksi pengeroyokan oknum suporter terhadap supoter PSS Sleman.

PSS Sleman kembali berduka untuk kedua kalinya.

Aditya Eka Putra yang merupakan salah satu suporter PSS meninggal dunia setelah dikeroyok oleh beberapa oknum suporter seusai menonton pertandingan antara PSS menghadapi Persebaya.

PSS Sleman menjamu Persebaya pada pekan ketujuh Liga 1 2022-2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (27/8/2022) malam.

Manajemen PSS Sleman pun turut berbelasungkawa atas berpulangnya Aditya Eka Putra.

"Kami keluarga besar PSS terus prihatin dan berbelasungkawa atas meninggalnya salah satu keluar kami dari BCS yaitu saudara Aditya," ucap direktur utama PT Putra Sembada (PS PSS), Andywardhana di Omah PSS, Sleman, Minggu (28/8/2022) sore.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2022-2023 - Tumbangkan Persis Solo, Borneo FC Kokoh di Puncak Klasemen Sementara

 

Ia pun mengecam dan menyesalkan aksi pengeroyokan oknum suporter tersebut.

"Kami sangat menyesalkan dan mengecam kejadian ini kembali terulang serta akan mengawal hingga tuntas sampai pelaku diberikan hukuman yang setimpal," ujarnya.

Pihaknya pun mengingatkan tidak ada yang lebih berharga dari nyawa seseorang.

"Tidak ada yang lebih berharga dari sepak bola daripada nyawa itu sendiri," ujar Andywardhana.

"Tentu menjadi suatu impian dari kita semua dari PSS saya rasa juga dari klub lain bahwa rivalitas itu hanya ada di lapangan selama 90 menit, lalu setelah itu kita tetap sebagai suatu keluarga dan juga menjunjung tinggi sportifitas," ujarnya.

Baca Juga: Hasil Ansan Greeners Vs Gyeongnam FC - Putra Shin Tae-yong dan Asnawi Mangkualam Telan Pil Pahit

Sementara itu, menurut informasi terakhir pihak kepolisian, pelaku pengeroyokan sudah tertangkap dan polisi sedang mendalami kasus tersebut.

"Dari kejadian sebelumnya, saya sudah tidak ingin ini terjadi kembali," ujar Andy sapaan akrabnya.

"Membayangkan bagaimana orang tuanya melepas anaknya untuk mendukung kebanggan dan ternyata ia tidak pernah kembali membuat hati saya sangat teriris," ujarnya.

Ia pun berharap kejadian ini agar suporter sepak bola di seluruh Indonesia bisa sadar dan hal serupa tidak terulang lagi.

"Saya berharap dengan kejadian ini, seluruh suporter sepak bola di seluruh Indonesia bisa sadar dan membuka mata kalau sepak bola tidak lebih berharga daripada nyawa," kata Andy.

"Semoga kita bisa lebih baik lagi menata kekeluargaan di antara para suporter sepak bola di Indonesia," ujarnya.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : PSS Sleman

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X