Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Prancis - Tiang Gawang Bikin Messi dan Mbappe Gigit Jari, PSG Tak Jadi Kalah Berkat Penalti Neymar

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 29 Agustus 2022 | 03:48 WIB
PSG terhindar dari kekalahan setelah penalti Neymar membuat skor akhir melawan AS Monaco menjadi 1-1 pada laga pekan keempat Liga Prancis 2022-2023.
ALAIN JOCARD/AFP
PSG terhindar dari kekalahan setelah penalti Neymar membuat skor akhir melawan AS Monaco menjadi 1-1 pada laga pekan keempat Liga Prancis 2022-2023.

BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain (PSG) terhindar dari kekalahan berkat penalti Neymar meski tiang gawang sempat membuat Kylian Mbappe dan Lionel Messi gigit jari saat bermain imbang 1-1 melawan AS Monaco.

Pekan keempat Liga Prancis 2022-2023 turut mempertemukan Paris Saint-Germain dan AS Monaco.

Duel antara Paris Saint-Germain dan AS Monaco tersaji di Stadion Parc des Princes, Minggu (28/8/2022) atau Senin dini hari WIB.

Paris Saint-Germain menatap duel kontra AS Monaco dengan percaya diri mengingat mereka sukses meraih tiga kemenangan beruntun di Liga Prancis.

Pasalnya, kemenangan besar berturut-turut diraih oleh Paris Saint-Germain di awal musim 2022-2023.

Namun, tekad Paris Saint-Germain memperpanjang rekor kemenangan di liga domestik harus tertahan.

Turun dengan skuad terbaiknya, Paris Saint-Germain justru nyaris dibuat malu di depan pendukungnya sendiri.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Robert Lewandowski Cetak Gol Cantik, Ousmane Dembele Pecundangi Lionel Messi, Barcelona Sukses Bikin Malu Klub Ronaldo

Sempat tertinggal oleh gol Kevin Volland, PSG harus puas berbagi satu angka dengan AS Monaco usai penalti Neymar menghindarkan mereka dari kekalahan.

Mendominasi penguasaan bola sejak menit awal, PSG malah kebobolan lebih dulu pada menit ke-20.

Berawal dari counter attack AS Monaco di tengah lapangan, Aleksandr Golovin menyodorkan umpan terobosan ke arah Kevin Volland yang lolos dari jebakan offside.

Meski sempat dihalang-halangi Presnel Kimpembe saat melakukan solo run, Volland berhasil melepaskan tembakan mendatar lewat kaki kirinya tepat di depan gawang usai tiba di dalam kotak.

Sepakannya tak bisa dijangkau oleh Gianluigi Donnarumma dan membuat AS Monaco unggul 1-0.

Selepas gol tersebut, Volland harus ditarik keluar lima menit kemudian akibat cedera.

PSG sendiri bukannya tanpa peluang untuk mencetak gol balasan.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Liverpool Mengamuk, Arsenal Nyaman di Puncak, Harry Kane Kembali Selamatkan Spurs

Pada menit ke-36, sepakan luar kotak penalti dari Kylian Mbappe masih bisa diantisipasi apik oleh kiper AS Monaco, Alexander Nubel.

PSG sejatinya bisa saja menyamakan kedudukan di penghujung babak pertama jika saja dua tembakan beruntun dari Lionel Messi dan Kylian Mbappe tidak digagalkan tiang gawang.

Pertama, tendangan melengkung Lionel Messi dari luar kotak penalti yang memanfaatkan umpan Mbappe hanya membentur tiang kanan gawang AS Monaco.

Kemudian, Mbappe yang sudah berdiri bebas di depan gawang yang kosong dan tinggal mencocor bola, gagal menceploskan si kulit bulat.

Sepakan datar penyerang asal Prancis itu menerpa tiang gawang sebelah kiri milik tim tamu.

Hingga turun minum PSG tetap tertinggal 0-1 dari AS Monaco.

Di awal babak kedua, gawang PSG nyaris saja kebobolan lagi pada menit ke-48 jika saja sepakan Wissam Ben Yedder tidak melambung tinggi di atas gawang setelah memanfaatkan kesalahan Gianluigi Donnarumma.

Baca Juga: Gara-Gara Jules Kounde, Titisan Pedri Harus Turun Kasta dan Main di Tim Satelit

Satu menit berselang gantian Mbappe yang mengancam gawang AS Monaco.

Namun, upayanya dari jarak dekat mampu dipatahkan oleh Nubel.

PSG mendapat hadiah penalti pada menit ke-68 lantaran wasit Benoit Bastien menunjuk titik putih usai melakukan pengecekan VAR beberapa menit setelah Neymar dilanggar di kotak terlarang.

Sempat ada protes keras dari pemain tim tamu, tetapi wasit Benoit Bastien tetap memberikan hadiah penalti untuk PSG.

Neymar, yang maju sebagai algojo, sukses menjalankan tugasnya setelah sepakannya bersarang mulus di pojok kanan bawah gawang AS Monaco di mana Nubel sudah mati langkah. PSG 1-1 AS Monaco.

Selepas gol penalti tersebut, intensitas serangan pasukan Christophe Galtier kian meningkat, tetapi upaya Messi, Achraf Hakimi dan Mbappe masih belum tepat sasaran.

Peluang emas kembali didapatkan PSG melalui Mbappe pada menit ke-84 usai memanfaatkan operan dari Mendes.

Sepakan jarak dekat Mbappe di dalam kotak penalti secara luar biasa berhasil digagalkan oleh Nubel dengan bola yang diarahkan ke sisi pojok kiri bawah.

Baca Juga: Cedera Paha, Romelu Lukaku Terancam Lewatkan Dua Laga Besar Inter Milan

Di menit-menit akhir pertandingan sempat terjadi perseteruan antara Hakimi dan Caio Henrique yang membuat beberapa pemain dari kedua kubu terpaksa melerai keduanya.

Wasit lantas mengganjar kedua pemain yang terlibat friksi tadi dengan kartu kuning.

Hingga laga bubaran skor imbang 1-1 bertahan bagi kedua tim.

Hasil imbang melawan AS Monaco tetap membuat PSG kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 10 poin, unggul agresivitas gol lebih baik dari Olympique Marseille yang juga mengoleksi jumlah poin yang sama.

Paris Saint-Germain 1-1 AS Monaco (Neymar 70'-pen; Kevin Volland 20')

Susunan pemain Paris Saint-Germain dan AS Monaco:

Paris Saint-Germain (3-4-2-1): 99-Gianluigi Donnarumma; 4-Sergio Ramos, 5-Marquinhos (26-Nordi Mukiele 87'), 3-Presnel Kimpembe; 2-Achraf Hakimi, 18-Renato Sanches (15-Danilo Pereira 63'), 6-Marco Verratti; 25-Nuno Mendes; 30-Lionel Messi (19-Pablo Sarabia 86'), 10-Neymar; Kylian Mbappe

Pelatih: Christophe Galtier

AS Monaco (5-3-2): 16-Alexander Nubel; 26-Ruben Aguilar, 6-Axel Disasi, 3-Guilermo Maripan, 5-Benoit Badiashile, 12-Caio Henrique; 4-Mohamed Camara (11-Jean Lucas 74'), 17-Aleksandr Golovin (36-Breel Embolo 64'), 19-Youssouf Fofana; 31-Kevin Volland (21-Maghnes Akliouche 25', 18-Takumi Minamino 64'), 10-Wissam Ben Yedder

Pelatih: Philippe Clement


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Whoscored.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X