Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Italia - Pemain Sewaan Sumbang Gol, Juventus Gagal Menang

By Ade Jayadireja - Sabtu, 3 September 2022 | 21:59 WIB
Striker Juventus, Arkadiusz Milik, melakukan selebrasi usai membobol gawang Fiorentina dalam laga Liga Itlaia 2022-2023.
VINCENZO PINTO / AFP
Striker Juventus, Arkadiusz Milik, melakukan selebrasi usai membobol gawang Fiorentina dalam laga Liga Itlaia 2022-2023.

BOLASPORT.COM - Gol dari Arkadiusz milik gagal menghasilkan kemenangan bagi Juventus saat menantang Fiorentina pada pekan kelima Liga Italia 2022-2023.

Skor 1-1 menutup duel Fiorentina versus Juventus di Artemio Franchi, Sabtu (3/9/2022).

Bertindak sebagai tim tamu, gol Bianconeri dicetak oleh Arkadiusz milik yang berstatu pemain pinjaman atau sewaan.

Adapun gol balasan La Viola lahir via Christian Kouame.

Fiorentina menggungguli Juventus dalam hal penciptaan peluang.

Skuad asuhan Vincenzo Italiano melepaskan 16 tembakan, lima di antaranya mengarah ke target.

Angka tersebut sangat timpang dibanding milik Si Nyonya Tua (empat tembakan dengan satu tepat sasaran).

Jalannya pertandingan

Meski Fiorentina lebih dominan menyerang, justru Juventus lebih dulu mendapatkan gol.

Pertandingan berjalan sembilan menit ketika Arkadiusz Milik membuka keunggulan bagi Juventus.

Prosesnya berawal dari tendangan voli Filip Kostic yang membuat bola memantul ke tanah dan bergulir menuju depan gawang.

Milik kebetulan berada di depan gawang dan langsung mensontek si kulit bulat.

Fiorentina lantas memberikan perlawanan.

Pada menit ke-26, tim tuan rumah gagal mencetak skor setelah sepakan voli Dodo dimentahkan kiper Mattia Perin.

Usaha Fiorentina baru membuahkan hasil pada menit ke-29. Mereka menyamakan kedudukan lewat skema serangan balik kilat yang dituntaskan oleh Christian Kouame.

Angin segar kembali berembus ke kubu Fiorentina saat memperoleh penalti pada menit ke-44.

Wasit Daniele Doveri menunjuk titik putih usai pemain baru Juventus, Leandro Paredes, dinyatakan melakukan handball di dalam kotak terlarang.

Namun, peluang emas tersebut gagal dikonversi menjadi gol oleh Luka Jovic selaku eksekutor.

Eks striker Real Madrid itu mengarahkan bola ke pojok bawah kiri gawang, tetapi bisa dibaca oleh Perin.

Skor 1-1 bertahan sampai babak pertama selesai.

Baca Juga: Sebelum ke Kandang Indonesia, Timnas U-20 Vietnam Gagal Menang atas Palestina

Selepas rehat, dominasi serangan lagi-lagi dipegang Fiorentina.

Jovic gagal memaksimalkan peluang emas pada menit ke-64 setelah bola hasil sundulannya melintas di atas mistar.

Tembakan Sofyan Amrabat dari jarak 22 meter juga tidak berujung gol karena dimentahkan Perin.

Tak ada gol tambahan hingga wasit meniupkan peluit tanda laga berakhir.

Fiorentina: 1-Pietro Terracciano, 3-Cristino Biraghi, 2-Dodo, 98-Igor, 4-Nikola Milenkovic, 72-Antonin Barak, 34-Sofyan Amrabat, 14-Youssef Maleh, 7-Luka Jovic, 99-Christian Kouame, 33-Riccardo Sottil

Pelatih: Vincenzo Italiano

Juventus: 36-Mattia Perin, 6-Danilo, 12-Alex Sandro, 3-Bremer, 22-Angel Di Maria, 11-Juan Cuadrado, 17-Filip Kostic, 32 Leandro Paredes, 5-Manuel Locatelli, 8-Weston McKennie, 14-Arkadusz Milik

Pelatih: Massimiliano Allegri


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X