Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Champions - Leroy Sane Cetak 10 Gol, Bayern Muenchen Permalukan Inter Milan di Rumah Sendiri

By Ivan Rahardianto - Kamis, 8 September 2022 | 03:53 WIB
Para pemain Bayern Muenchen merayakan gol saat menang 2-0 atas Inter Milan di Giuseppe Meazza di laga Grup C Liga Champions, Rabu (7/9/2022).
MIGUEL MEDINA/AFP
Para pemain Bayern Muenchen merayakan gol saat menang 2-0 atas Inter Milan di Giuseppe Meazza di laga Grup C Liga Champions, Rabu (7/9/2022).

BOLASPORT.COM - Leroy Sane cetak gol ke-10 di Liga Champions bersama Bayern Muenchen, Inter Milan babak belur di rumah sendiri.

Inter Milan dan Bayern Muenchen bertanding pada matchday 1 Grup C Liga Champions 2022-2023 di Stadion Giuseppe Meazza, Kamis (8/9/2022) dini hari WIB.

Hasilnya, Bayern Muenchen sukses mengalahkan Inter Milan dengan skor 2-0.

Dikutip BolaSport.com dari SofaScore, Inter Milan mencatatkan 44 persen penguasaan bola.

Sementara itu, Bayern Muenchen menguasai 56 persen.

Dari segi peluang, Inter Milan mencatatkan 9 tembakan dengan 2 yang tepat sasaran.

Adapun Bayern Munchen membuat 20 peluang dengan 11 yang mengarah ke gawang.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Cetak Rekor 3 Gol Tercepat di Liga Champions, Ajax Bantai Klub Pelatih Keturunan Indonesia

Jalannya pertandingan

Bayern Munchen menjadi tim pertama yang membuat peluang matang di babak pertama.

Peristiwa itu terjadi di menit ke-2 di mana Joshua Kimmich melepaskan sepakan mendatar dari luar kotak penalti.

Namun, bola hasil sepakan Kimmich masih bisa diamankan kiper Inter Milan, Andre Onana.

Dua menit berselang, giliran Inter Milan yang melakukan ancaman lewat tendangan Lautaro Martinez dari dalam kotak penalti,

Sial bagi Martinez, tendangannya masih menyamping di sebelah kanan gawang Bayern Muenchen.

Pada menit ke-16, Inter Milan kembali mengancam gawang Bayern Muenchen lewat tendangan Danilo D'Ambrosio dari dalam kotak penalti yang masih bisa diamankan Manuel Neuer.

Bayern Muenchen membuat peluang emas di menit ke-22 lewat sepakan Thomas Mueller dari dalam kotak penalti usai memanfaatkan umpan Sadio Mane.

Hanya, bola sepakan Mueller masih bisa ditepis oleh Onana.

Tiga menit kemudian, Bayern Muenchen sukses menjebol gawang Inter Milan lewat kaki mantan anak buah Pep Guardola di Manchester City, Leroy Sane.

Gol Sane berawal dari umpan Kimmich dari dekat garis tengah lapangan dan berhasil menjangkau Sane.

Oleh Sane, bola dikontrol dengan kaki kirinya sebelum menggocek Onana dan menceploskan bola ke gawang Inter Milan dengan kaki kanannya.

Menurut laporan Opta Franz yang dinukil BolaSport.com, gol tersebut membuat Sane telah mencetak 10 gol di Liga Champions untuk Bayern Muenchen dalam 19 laga.

Catatan tersebut hanya kalah dari Roy Makaay (10 pertandingan) dan Robert Lewandowski (16 pertandingan) yang mencapai 10 gol di Liga Champions dengan jumlah pertandingan lebih sedikit dari Sane.

Gol Sane membuat Bayern Muenchen unggul 1-0 atas Inter Milan di babak pertama.

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Champions - Buka Puasa Gol Hazard Warnai Kemenangan Real Madrid, Klub yang Dibela Pemain Berdarah Indonesia Jadi Bulan-bulanan Dortmund

Di babak kedua, Inter Milan membuka peluang matang di menit ke-50 lewat kaki Dzeko.

Menirima umpan dari D'Ambrosio di dalam kotak penalti, Dzeko langsung menyambar bola dengan kaki kanannya.

Beruntung bagi Bayern Muenchen, sepakan Dzeko masih bisa diamankan Neuer.

Pada menit ke-66, Bayern Muenchen berhasil membobol gawang Inter Milan berkat gol bunuh diri D'Ambrosio.

Gol bunuh diri D'Ambrosio tercipta berkat kerja sama apik antara Sane dengan Kingsley Coman.

Sane mengawalinya dengan memberikan umpan kepada Coman yang berada di dalam kotak penalti.

Coman kemudian memberikan lagi bola kepada Sane yang telah masuk ke dalam kotak terlarang.

Oleh Sane, bola diumpankan lagi kepada Coman, sebelum eks pemain Juventus itu mengembalikan kepada Sane yang mendekat ke gawang Inter Milan.

Ketika sudah dekat gawang Inter Milan, Sane langsung menyambar umpan Coman dan mengarahkan bola ke mulut gawang Inter Milan.

Mengetahui bola akan masuk ke gawang timnya, D'Ambrosio berupaya menyapu bola yang sayangnya malah masuk ke gawangnya sendiri dan berbuah gol bunuh diri.

Baca Juga: Kylian Mbappe Susul Lionel Messi Jadi Spesialis Gol Gerak Cepat di Liga Champions

Memasuki menit ke-82, Inter Milan membuat ancaman ke gawang Bayern Muenchen lewat sepakan Joaquin Correa dari dalam kotak penalti.

Sial bagi Correa, sepakannya tak membuahkan hasil karena bola masih menyamping di samping kanan gawang Bayern Muenchen.

Setelahnya, tidak ada lagi gol yang tercipta, sehingga keunggulan 2-0 Bayern Muenchen atas Inter Milan tetap bertahan sampai laga usai.

Inter Milan 0-2 Bayern Muenchen (Leroy Sane 25', Danilo D'Ambrosio 66'-GBD) 

Berikut susunan pemain Inter Milan vs Bayern Muenchen, dinukil BolaSport.com dari Sofascore:

Inter Milan (3-5-2): 24-Andre Onana; 95-Alessandro Bastoni (32-Federico Dimarco 72'), 37-Milan Skriniar (6-Stefan de Vrij 72'), 33-Danilo D'Ambrosio; 8-Robin Gosens, 20-Hakan Calhanoglu (5-Roberto Gagliardini 81'), 77-Marcelo Brozovic, 22-Henrikh Mkhitaryan, 2-Denzel Dumfries (36-Matteo Darmian 71') ; 10-Lautaro Martinez, 9-Edin Dzeko (11-Joaquin Correa 71')

Pelatih: Simone Inzaghi

Bayern Muenchen (4-2-3-1): 1-Manuel Neuer; 5-Benjamin Parvard, 4-Matthijs de Ligt (2-Dayot Upamecano 75'), 21-Lucas Hernandez (44-Josip Stanisic 84') , 19-Alphonso Davies; 6-Joshua Kimmich, 18-Marcel Sabitzer (8-Marcel Sabitzer 61'); 11-Kingsley Coman (7-Serge Gnabry 75'), 25-Thomas Mueller, 10-Leroy Sane (42-Jamal Musiala 84'); 17-Sadio Mane

Pelatih: Julian Nagelsmann

Wasit: Clement Turpin (Prancis)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : twitter.com/OptaFranz, SofaScore.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Juventus
37
68
4
Bologna
38
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X