Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Champions - Barcelona Vs Plzen 5-1, Lewandowski Hattrick dan Cuma Kalah dari Ronaldo-Messi

By Beri Bagja - Kamis, 8 September 2022 | 03:54 WIB
Robert Lewandowski dan Franck Kessie merayakan gol dalam duel Liga Champions antara Barcelona vs Plzen di Camp Nou (7/9/2022).
PAU BARRENA/AFP
Robert Lewandowski dan Franck Kessie merayakan gol dalam duel Liga Champions antara Barcelona vs Plzen di Camp Nou (7/9/2022).

BOLASPORT.COM - Robert Lewandowski mencetak hattrick dalam partai Barcelona vs Plzen di Liga Champions untuk menyalip Karim Benzema di daftar top scorer sepanjang masa kompetisi.

Robert Lewandowski menyumbang 3 dari 5 gol Barcelona saat menghajar Viktoria Plzen pada partai pertama mereka di Grup C Liga Champions 2022-2023.

Mentas di Camp Nou, Rabu (7/9/2022) atau Kamis dini hari WIB, laga Barcelona vs Plzen berakhir dengan skor telak 5-1 buat kemenangan tuan rumah.

Hattrick Robert Lewandowski diperinci masing-masing pada menit 34', 45+3', dan 67'.

Torehan pertama Barcelona dibuat pemain anyar lainnya, Franck Kessie (13'), serta penutupnya dicetak Ferran Torres (71').

Adapun Plzen sebatas memperkecil defisit melalui sundulan Jan Sykora (44').

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Cetak Rekor 3 Gol Tercepat, Ajax Bantai Klub Pelatih Keturunan Indonesia

Jalannya Pertandingan

Barcelona mendapatkan gol pertama melalui kerja sama dari kepala dua pemain baru mereka.

Berawal dari sebuah korner, Jules Kounde menanduk bola ke tengah kerumunan pemain di kotak penalti.

Umpan sundulan Kounde diteruskan kembali dengan ayunan kepala Kessie untuk melahirkan gol pertamanya sejak berseragam Barcelona.

Barcelona unggul kurang dari seperempat jam pertama.

Pasukan Xavi memperoleh peluang susulan lewat tembakan Ansu Fati yang melenceng dari tiang gawang.

Barcelona selamat dari ancaman lahirnya gol penyama skor dari Viktoria Plzen.

Melalui intervensi VAR, wasit membatalkan klaim penalti yang sebelumnya diberikan buat tamu dari Rep Ceska.

Striker Plzen, Jhon Mosquera, terjatuh setelah muncul dorongan dari Andreas Christensen.

Awalnya, wasit bersiap memberi kartu merah buat Christensen setelah sang bek melakukan pelanggaran sebagai pemain terakhir di kotak.

Namun, keputusan direvisi karena Mosquera tertangkap kamera lebih dulu menyikut Christensen sehingga berbalik hukuman kartu kuning buat pemain Plzen.

Lolos dari ancaman penalti, Barcelona lega dan menambah gol keduanya melalui tembakan Robert Lewandowski ke pojok bawah gawang Plzen.

Itu adalah lesakan ke-87 Robert Lewandowski di Liga Champions yang membuatnya meninggalkan rekor Karim Benzema sebagai pemain tersubur ketiga sepanjang sejarah kompetisi.

Koleksi Lewandowski kini hanya kalah dari dua alien sepak bola, Cristiano Ronaldo (141 gol) dan Lionel Messi (125) di daftar top scorer.

Barca keasyikan menyerang, Viktoria Plzen mampu membobol gawang Marc-Andre ter Stegen.

Baca Juga: 8 Klub Kena Sanksi UEFA: Barcelona dan Man City Lolos, 4 Raksasa Liga Italia Dihukum, PSG Denda Terbanyak

Umpan Vaclav Jemelka di sisi kanan pertahanan Barca diteruskan tandukan Jan Sykora untuk mengubah skor jadi 1-2.

Namun, Robert Lewandowski memperlebar kedudukan lagi jelang turun minum.

Mesin gol Polandia berada dalam posisi sempurna saat menyambut umpan silang Dembele dengan sundulan sembari menyelam.

Berarti sudah 88 gol dibikin Robert Lewandowski di Liga Champions.

Rekornya dipertajam menjadi 89 gol pasca-turun minum.

Sang predator melepaskan tembakan presisi di luar kotak penalti yang bersarang ke pojok bawah lagi.

Kali ini dia menuntaskan kerja sama apik Jordi Alba dan Ferran Torres.

Nama yang disebut terakhir pun menutup pesta gemilang Barcelona di partai pembuka ini.

Torres meneruskan umpan brilian Ousmane Dembele dengan tembakan voli satu sentuhan.

Khusus untuk Robert Lewandowski, dia meneruskan tradisinya mencatat rasio gol lebih banyak dari jumlah penampilan.

Sejak gabung Barcelona, sudah 8 gol dilesakkan Robert Lewandowski hanya dalam 5 penampilan lintas kompetisi.

HASIL PERTANDINGAN

Barcelona 5-1 Viktoria Plzen (Franck Kessie 13', Robert Lewandowski 34', 45+3', 67', Ferran Torres 71'/Jan Sykora 44')

SUSUNAN PEMAIN

Barcelona (4-3-3):1-Marc-Andre ter Stegen; 20-Sergi Roberto (Gerard Pique 46'), 15-Andreas Christensen, 23-Jules Kounde, 18-Jordi Alba; 19-Franck Kessie (Pablo Torre 81'), 21-Frenkie de Jong, 8-Pedri (Gavi 75'); 7-Ousmane Dembele (Memphis Depay 75'), 9-Robert Lewandowski, 10-Ansu Fati (Ferran Torres 65').

Pelatih: Xavi Hernandez

Plzen (4-2-3-1): 36-Jindrich Stanek; 24-Milan Havel, 2-Lukas Hejda, 4-Ludek Pernica, 21-Vaclav Jemelka; 23-Lukas Kalvach, 20-Pavel Bucha; 7-Jan Sykora (Vaclav Pilar 79'), 88-Adam Vikanova (Ales Cermak 78'), 18-Jhon Mosquera (Erik Jirka 79'); 15-Tomas Chory (Fortune Bassey 66')

Pelatih: Michal Bilek


Editor : Beri Bagja
Sumber : UEFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
36
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
35
70
5
Athletic Club
35
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
35
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X