Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Barnabas Sobor Sebut Satu Hal yang Buatnya Yakin Bisa Bersaing di Timnas U-20 Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 14 September 2022 | 09:15 WIB
 Barnabas Sobor saat latihan timnas U-19 Indonesia jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Lapangan Thor, Surabaya, Selasa (13/9/2022).
BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Barnabas Sobor saat latihan timnas U-19 Indonesia jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Lapangan Thor, Surabaya, Selasa (13/9/2022).

BOLASPORT.COM - Barnabas Sobor yakin dirinya bisa bersaing di timnas U-20 Indonesia pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Shin Tae-yong kembali memasukkan kejutan pada skuad timnas U-20 Indonesia kali ini.

Pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Shin Tae-yong hanya memasukkan satu bek kiri murni.

Pemain tersebut adalah Barnabas Sobor.

Dua pemain andalan Shin Tae-yong di Piala AFF U-19 2022 pada posisi tersebut, Edgard Amping dan Mikael Tata dicoret.

Sementara Subhan Fajri yang bisa dimainkan di posisi tersebut, harus mengalami cedera.

Subhan Fajri harus menjalani operasi untuk menyembuhkan cedera yang dialaminya.

Meski jadi satu-satunya bek kiri, sebenarnya Shin Tae-yong punya berbagai pilihan di posisi tersebut.

Frengky Missa bisa tampil sebagai bek kiri.

Bahkan bersama Persija Jakarta, dirinya pernah tampil sekali sebagai bek kiri.

Baca Juga: Bek Persija Anggap Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 sebagai Penebusan Dosa Timnas U-19 Indonesia

Meski begitu, kualitas Barnabas Sobor sedikit diragukan oleh publik.

Pasalnya, Barnabas Sobor belum merasakan penampilan di Liga 2 bersama PSPS Pekanbaru.

Barnabas Sobor datang ke PSPS Pekanbaru sebagai pemain pinjaman dari Persija Jakarta.

Meski begitu, Barnabas Sobor mengaku tidak punya rasa takut pada apapun.

Bahkan dirinya sudah merasakan chemistry yang erat dengan kawan-kawannya di timnas U-20 Indonesia.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas U-20 Indonesia Lawan Timor Leste, Shin Tae-yong Tak Akan Main-main

"Ya mungkin saya dari Persija dipinjamkan ke PSPS, saya juga belum merasakan (pertandingan) Liga 2," ujar Barnabas Sobor dihadapan awak media, termasuk BolaSport.com pada Selasa (13/9/2022) di Lapangan Thor, Surabaya.

"Karena dari peminjaman langsung ke timnas ini. Saya tidak takut (bersaing) dari awal seleksi sudah ketemu teman-teman, chemistry sudah dapat," ujarnya.

Meski diragukan, Barnabas Sobor berjanji bakal menjawab kepercayaan dari Shin Tae-yong.

"Bersyukur ya, kebetulan kalau saya bisa dipercayakan oleh Shin Tae-yong maka saya akan menunjukkan yang terbaik," ujar Barnabas Sobor saat ditemui usai latihan di lapangan Thor, Surabaya, Selasa (13/9/2022).

Barnabas Sobor diprediksi bakal jadi andalan di posisi wing back kiri pada laga perdana timnas U-20 Indonesia saat melawan Timor Leste di ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Barnabas Sobor bakal ditempatkan di posisi tersebut dalam formasi 3-4-3 yang digunakan Shin Tae-yong bersama timnas U-20 Indonesia.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X