Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Diburu Cuan Triliunan Jilid II Floyd Mayweather Jr, Conor McGregor Beri Tagar Sederhana

By Agung Kurniawan - Kamis, 22 September 2022 | 09:15 WIB
Ketika duel tinju antara Conor McGregor vs Floyd Mayweather Jr berlangsung di T-Mobile Arena, Las Vegas, Agustus 2017 silam. Saat itu, McGregor kalah melalui technical knockout (TKO) dari Mayweather di ronde kesepuluh.
TWITTER.COM/JDFSPORTS
Ketika duel tinju antara Conor McGregor vs Floyd Mayweather Jr berlangsung di T-Mobile Arena, Las Vegas, Agustus 2017 silam. Saat itu, McGregor kalah melalui technical knockout (TKO) dari Mayweather di ronde kesepuluh.

BOLASPORT.COM - Petarung kelas ringan UFC, Conor McGregor, memberikan tanggapan setelah mendapatkan tawaran untuk bertanding lagi melawan Floyd Mayweather Jr.

Lama tak menunjukkan aksinya di arena oktagon, Conor McGregor tengah mendapatkan tawaran untuk tampil dan menjalani laga lagi di ring tinju.

Conor McGregor mendapatkan tantangan dari mantan juara kelas welter Floyd Mayweather Jr untuk berlaga pada tahun depan.

Floyd Mayweather Jr sendiri bukanlah lawan yang asing bagi Conor McGregor di mana mereka pernah bersua di ring dalam laga ekshibisi tahun 2017 lalu.

Laga tersebut membuahkan keuntungan yang cukup besar bagi The Notorius yang kala itu tengah naik daun bersama UFC dan Floyd Mayweather Jr.

Sebagai informasi, Conor McGregor dikabarkan mendapatkan 100 juta dolar AS, sedangkan Mayweather menerima 300 juta dolar AS.

Dan menurut kurs saat berita ini ditulis, 100 juta dolar AS setara dengan 1,5 triliun rupiah.

Dalam duel pertama sendiri, Conor McGregor harus mengakui keunggulan The Money yang menang melalui TKO pada ronde ke-10.

Baca Juga: Dijanjikan Cuan Triliunan, Floyd Mayweather OTW Lawan Conor McGregor Lagi Tahun Depan

Petarung megabintang UFC, Conor McGregor, mengalami transformasi bentuk tubuh yang jauh lebih berotot setelah cedera.
TWITTER.COM/THENOTORIOUSMMA
Petarung megabintang UFC, Conor McGregor, mengalami transformasi bentuk tubuh yang jauh lebih berotot setelah cedera.

Laga tersebut juga menjadi laga terakhir Floyd Mayweather Jr dalam kancah tinju dunia.

Bayang-bayang cuan besar dalam pertemuan pertama tentu menjadi pertimbangan tersendiri Floyd Mayweather Jr untuk menggelar rematch.

Floyd Mayweather Jr memberikan sedikit bocoran mengenai penghasilan dari laga kedua ini diproyeksikan hingga mencapai sembilan digit.

"Mereka sudah berbicara kepada saya tentang angka yang akan saya terima. Sembilan digit," kata Floyd kepada TMZ.com, dikutip BolaSport.com.

"Anda tahu kita harus memulai setidaknya 100 juta dolar untuk Floyd Mayweather," imbuhnya.

Untuk laga kedua ini, mantan petinju asal Amerika Serikat itu belum memastikan apakah akan bertajuk sebagai laga sungguhan atau ekshibisi saja.

"Saya ingin menggelar ekshibisi di Dubai pada bulan November nanti dan ingin melawan McGregor tahun 2023 mendatang," kata Floyd Mayweather Jr, dilansir dari laman BJPENN.

"Kami tidak tahu apakah ini akan berjalan seperti laga ekshibisi atau sungguhan namun sudah ada pembicaraan, saya lebih suka sebagai ekshibisi," imbuhnya.

Dengan usianya yang sudah mencapai 45 tahun, Mayweather cukup pintar untuk tidak membuat langkah ceroboh yang nantinya bisa melukai diri sendiri.

"Jadi, orang-orang seperti Conor McGregor dan orang-orang yang tidak terlalu sukses seperti YouTuber atau orang-orang UFC, saya tidak keberatan melawan mereka," ucap Mayweather.

"Tapi tidak ada di mana saya akan menempatkan diri saya pada posisi yang akan saya tuju untuk menyakiti diri sendiri," imbuhnya.

Di sisi lain, bayang-bayang cuan besar ternyata tak membuat Conor McGregor bersemangat untuk melawan Floyd Mayweather Jr.

Dalam unggahan media sosialnya, petarung asal Republik Irlandia itu memberikan reaksi dingin dengan menuliskan tagar alias tanda pagar yang berbunyi tidak tertarik.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Conor McGregor Official (@thenotoriousmma)

Baca Juga: Jelang Piala Dunia Panjat Tebing 2022, Pelatih Indonesia: Atlet Kita 99 Persen Sudah Siap


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : bjpenn.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X