Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

2 Gol dengan Kaki Lemah, Diogo Dalot Disayang Cristiano Ronaldo di UEFA Nations League

By Septian Tambunan - Minggu, 25 September 2022 | 11:22 WIB
Borong 2 gol dengan kaki lemah dalam laga UEFA Nations League, Diogo Dalot disayang Cristiano Ronaldo. Republik Ceska vs Portugal dimenangi tim tamu.
TWITTER.COM/LIVESCORE
Borong 2 gol dengan kaki lemah dalam laga UEFA Nations League, Diogo Dalot disayang Cristiano Ronaldo. Republik Ceska vs Portugal dimenangi tim tamu.

BOLASPORT.COM - Diogo Dalot disayang Cristiano Ronaldo seusai mencetak dua gol dengan kaki lemah dalam laga UEFA Nations League, Republik Ceska vs Portugal.

Pertandingan Liga A Grup 2 UEFA Nations League 2022-2023, Republik Ceska vs Portugal, berlangsung seru.

Timnas Republik Ceska menjamu timnas Portugal di Stadion Fortuna Arena, Sabtu (24/9/2022) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Portugal mempermalukan tuan rumah dengan skor 4-0.

Baca Juga: Perasaan Diogo Dalot Cetak Gol Debut untuk Portugal, Bukan Puji Diri Sendiri

Gol-gol pasukan Fernando Santos dicetak oleh Diogo Dalot (menit ke-33, 52'), Bruno Fernandes (45+2'), dan Diogo Jota (82').

Hasil ini menempatkan Portugal di puncak klasemen Liga A Grup 2 UEFA Nations League dengan 10 poin.

Cristiano Ronaldo dkk unggul dua poin atas pesaing terdekat, timnas Spanyol.

Seusai laga kontra Republik Ceska, Diogo Dalot memberikan komentar.

Dalot menciptakan dua gol menggunakan kaki kiri yang merupakan kaki lemahnya.

Gol pertama Dalot diukir dari dalam kotak penalti seusai menerima umpan datar dari Rafael Leao.

Adapun gol kedua Dalot diluncurkan dari luar kotak penalti setelah menerima operan dari Bruno Fernandes.

Baca Juga: Hasil Brasil Vs Ghana - Agregat Skor 16-2, Tim Samba Menang Mudah di Laga Uji Coba Berat Sebelah

Diogo Dalot merayakan gol untuk timnas Portugal dalam laga kelima Liga A Grup 2 UEFA Nations League kontra timnas Republik Ceska di Stadion Fortuna Arena, Sabtu (24/9/2022).
MICHAL CIZEK/AFP
Diogo Dalot merayakan gol untuk timnas Portugal dalam laga kelima Liga A Grup 2 UEFA Nations League kontra timnas Republik Ceska di Stadion Fortuna Arena, Sabtu (24/9/2022).

"Hal paling penting adalah permainan bagus yang kami tunjukkan secara kolektif," kata Diogo Dalot seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi UEFA.

"Kami bermain lebih bagus setelah gol ketiga."

"Kami lebih sering menguasai bola, lebih tenang untuk mengantisipasi ancaman di dekat gawang kami."

"Kami menampilkan permainan yang hebat dan kami pantas menang," ucap Dalot menambahkan.

Saat melakukan selebrasi, kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, terlihat menyayang kepala Diogo Dalot.

Diogo Dalot pun langsung mengarahkan fokus ke laga selanjutnya.

Timnas Portugal akan menjamu timnas Spanyol pada partai pamungkas Liga A Grup 2 UEFA Nations League di Stadion Municipal de Braga, Selasa (27/9/2022) waktu setempat atau Rabu pukul 01.45 WIB.

"Pertandingan melawan Spanyol seperti final bagi kami," ujar Diogo Dalot.

"Kami menginginkan tiga poin dan berada di tahap berikutnya."

"Oleh karena itu, kami memerlukan kemenangan, ini mentalitas kami, tujuan kami, dan sesuatu yang kami perjuangkan," tutur Dalot melanjutkan.

Baca Juga: Hasil UEFA Nations League - Pemain 38 Tahun Debut, Belanda Kuasai Puncak Klasemen

Diogo Dalot merayakan gol untuk timnas Portugal dalam laga kelima Liga A Grup 2 UEFA Nations League kontra timnas Republik Ceska di Stadion Fortuna Arena, Sabtu (24/9/2022).
TWITTER.COM/STATMANDAVE
Diogo Dalot merayakan gol untuk timnas Portugal dalam laga kelima Liga A Grup 2 UEFA Nations League kontra timnas Republik Ceska di Stadion Fortuna Arena, Sabtu (24/9/2022).


Editor : Septian Tambunan
Sumber : UEFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X