Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Diperkuat Trio Timnas Indonesia, Persebaya Pantang Kalah Lawan Arema FC

By Ibnu Shiddiq NF - Kamis, 29 September 2022 | 14:30 WIB
Duel klasik Arema FC vs Persebaya Surabaya akan berlangsung pada pekan ke-11 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, 1 Oktober 2022.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM
Duel klasik Arema FC vs Persebaya Surabaya akan berlangsung pada pekan ke-11 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, 1 Oktober 2022.

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya mendapatkan amunisi tambahan jelang bentrok kontra Arema FC. Bajol Ijo kembali diperkuat trio pemain timnas timnas Indonesia.

Ketiga pemain itu adalah Marselino Ferdinan, Koko Ari Araya, dan Rizky Ridho.

Sebelumnya, mereka mendapat tugas negara memperkuat skuad Garuda melawan Curacao pada dua laga FIFA Matchday.

Marselino Ferdinan dkk langsung bergabung dengan tim tepat setelah FIFA Matchday berakhir.

Ketiganya berpeluang bermain melawan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Malang, Sabtu (1/10/2022).

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas U-17 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2023, Catat Tanggal Lawan Malaysia

"Memang di tim masih ada beberapa pemain yang sakit, tetapi stok pemain yang fit masih mencukupi untuk lawan Arema," ucap Aji Santoso dikutip dari kompas.com.

"Apalagi tiga pemain timas, Marsel, Koko, dan Ridho, Insyaalllah bisa main," ujarnya.

Selain kedatangan para pemain timnas Indonesia, komposisi skuad Persebaya juga semakin komplit menyusul pulihnya beberapa pemain yang sempat cedera.

Hugo Vidal misalnya, gelandang asal Brasil ini bahkan sudah mengikuti sesi game internal.

Dia telah melewatkan enam pertandingan bersama Persebaya akibat cedera robek otot paha.

Supriadi dan Rizky Dwiyan juga sudah merapat meskipun kondisinya belum 100 persen.

Aji Santoso berharap dengan kembalinya para pemain itu dapat meningkatkan kualitas tim.

Oleh karena itu, dia menargetkan pasukannya dapat memetik hasil maksimal di kandang Singo Edan.

"Saya sampaikan kepada seluruh pemain bahwa pertandingan menghadapi Arema itu adalah soal rivalitas dengan Persebaya. Kedua tim sama-sama tidak mau kalah," ucap eks pelatih Persela Lamongan.

"Kedua tim ini tidak mau kalau hanya seri, tetapi ingin saling mengalahkan dan ini normal."

"Saya yakin Arema ingin menang. Saya pun, meski main away, ingin menang lawan Arema," tutur Aji Santoso.

Baca Juga: Lolos ke Piala Asia 2023 Jadi Pemicu Perkembangan Timnas Indonesia yang Dirasakan Shin Tae-yong

Eks nakhoda timnas U-23 Indonesia ini juga berharap para pemainnya dapat tampil bebas dan lepas.

Menurut dia, melawan Arema FC tidak bisa hanya mengandalkan strategi, tetapi juga tekad dan semangat tinggi.

"Yang terpenting bagi saya adalah bagaimana perjuangan 90 menit menghadapi jalannya pertandingan."

"Itu yang saya sampaikan juga kepada pemain untuk fight sepanjang pertandingan. Dengan catatan, masih dalam batas-batas sportivitas," ujarnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : kompas

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X