Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Man City Vs Man United - Tak Hanya Lisandro Martinez, Setan Merah Punya 1 Senjata Rahasia Lagi

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 2 Oktober 2022 | 08:45 WIB
Bek Manchester United, Lisandro Martinez
TWITTER.COM/WHOSCORED
Bek Manchester United, Lisandro Martinez

BOLASPORT.COM - Manchester United ternyata tidak hanya memiliki Lisandro Martinez untuk menghadapi Manchester City. Setan Merah masih punya satu senjata rahasia lagi.

Manchester United akan menghadapi Manchester City pada pekan kesembilan Liga Inggris 2022-2023.

Dalam laga bertajuk Derbi Manchester itu, Manchester City akan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Manchester United di Stadion Etihad.

Laga tersebut akan diadakan pada Minggu (2/10/2022) petang waktu setempat atau pukul 20.00 WIB.

Pertandingan melawan Manchester City kali ini tentu akan menjadi ujian berat bagi Manchester United.

Terlebih lagi, Manchester City kini menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Liga Inggris 2022-2023.

Manchester City telah mengoleksi 17 poin dari tujuh laga sepanjang Liga Inggris musim ini.

Baca Juga: Duetnya dengan Bruno Fernandes Kian Padu, Christian Eriksen Senang Bukan Main

Tidak hanya itu, Manchester City juga memiliki skuad yang jauh lebih mengerikan dengan kedatangan Erling Haaland.

Haaland untuk sementara menjadi pencetak gol terbanyak Liga Inggris musim ini dengan catatan 11 gol dari tujuh laga.

Namun, Manchester United dipercaya memiliki senjata pemungkas untuk melawan Haaland.

Senjata tersebut adalah bek tengah asal Argentina yang baru saja didatangkan Setan Merah, Lisandro Martinez.

Lisandro disebut-sebut bisa menjadi kelemahan Haaland mengingat pertemuan terakhir mereka di ajang Liga Champions.

Saat itu, Lisandro masih membela Ajax Amsterdam, sementara Haaland masih berseragam Borussia Dortmund.

Lisandro berhasil menghalangi Haaland untuk menjebol gawang Ajax dan mengalahkan Dortmund dengan skor 4-0.

Erling Haaland berduel dengan Lisandro Martinez dalam partai Ajax Amsterdam kontra Borussia Dormund di Liga Champions 2021-2022.
TWITTER.COM/ZONEDIEZ_GK
Erling Haaland berduel dengan Lisandro Martinez dalam partai Ajax Amsterdam kontra Borussia Dormund di Liga Champions 2021-2022.

Baca Juga: Tak Hiraukan Guardiola, Ten Hag Yakin Man United Memang Jodohnya

Akan tetapi, Manchester United ternyata tidak hanya memiliki Lisandro sebagai senjata andalan mereka.

Ada satu senjata rahasia lagi yang kabarnya sudah disiapkan oleh Manchester United nanti.

Dilansir BolaSport.com dari Express.co.uk, senjata rahasia yang dimaksud adalah gelandang anyar asal Brasil, Casemiro.

Casemiro dinilai akan menjadi faktor pembeda dalam laga bertajuk Derbi Manchester tersebut.

Eks gelandang Real Madrid itu mungkin akan mendapatkan tempat di starting XI Manchester United saat melawan Manchester City.

Pengalaman dan kepemimpinannya di lini tengah akan dibutuhkan Setan Merah untuk melawan The Citizens.

Gelandang anyar Manchester United, Casemiro.
TWITTER.COM/EUROPALEAGUE
Gelandang anyar Manchester United, Casemiro.

Selain itu, Casemiro mungkin bisa diandalkan untuk mengimbangi lini tengah Manchester City yang dihuni oleh Kevin De Bruyne, Rodri, dan Ilkay Guendogan.

Baca Juga: Varane Masih Berpeluang Munculkan Lubang di Skuad Man United

Namun, masih belum dikonfirmasi apakah Casemiro akan bermain sejak menit awal melawan Manchester City atau tidak.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Express.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X