Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Korban Jiwa Dikabarkan Puluhan, PSSI Selidiki Kerusuhan usai Laga Arema FC vs Persebaya

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 2 Oktober 2022 | 01:50 WIB
Kerusuhan yang kabarnya menimbulkan banyak korban jiwa terjadi usai laga Arema FC vs Persebaya di Liga 1, Sabtu (1/10/202) di Stadion Kanjuruhan, Malang.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM
Kerusuhan yang kabarnya menimbulkan banyak korban jiwa terjadi usai laga Arema FC vs Persebaya di Liga 1, Sabtu (1/10/202) di Stadion Kanjuruhan, Malang.

BOLASPORT.COM - Dengan media sosial kencang memberitakan korban jiwa jatuh sampai puluhan, PSSI dalam pernyataan resminya menyatakan akan melakukan investigasi terhadap kerusuhan usai laga Arema FC vs Persebaya di Liga 1.

Kerusuhan pecah usai laga derbi Jatim yang dimenangi Persebaya dengan skor 3-2 di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Seperti dikutip dari Antara, sejumlah oknum suporter turun ke lapangan setelah pertandingan selesai dan melakukan perusakan.

Pemain Persebaya langsung diungsikan dengan kendaraan rantis dari Kepolisian.

Kerusuhan semakin membesar di mana sejumlah cerawat dilemparkan.

Dari video-video yang beredar di media sosial, pihak keamanan dalam upaya mengendalikan massa sampai menembakkan gas air mata.

Baca Juga: Arema FC Kalah dari Persebaya di Kandang, Kerusuhan Pecah di Stadion Kanjuruhan

Tembakan gas air mata itu membuat banyak suporter pingsan dan sulit bernapas.

Banyaknya suporter yang pingsan membuat kepanikan di area stadion.

Kepanikan suporter terjadi saat mereka berhamburan berusaha keluar dari stadion menghindari efek dari gas air mata yang ditembakkan.

Antara juga melaporkan banyak suporter terinjak-injak dalam kekacauan yang terjadi.

Sampai Minggu (2/10/2022) pukul 02.00 WIB, belum ada keterangan resmi dari Kepolisian maupun pihak terkait lainnya soal jumlah korban yang meninggal dunia akibat tragedi tersebut.

Namun, angka yang beredar di media sosial menyebut korban jiwa mencapai 60 orang pada pukul 01.00 WIB.

PSSI sendiri dalam situs resminya sudah menyatakan akan melakukan investigasi terhadap kerusuhan ini.

Baca Juga: Putuskan Rekor 23 Tahun, Persebaya Bikin Malu Arema FC di Malang

‘’Kami masih menunggu laporan resmi dari pengawas pertandingan dan tentu laporan dari Kepolisian."

"Namun, dari tayangan video di media sosial yang sudah tersebar di mana-mana, terlihat ada kerusuhan setelah wasit meniup peluit akhir."

"Sekali lagi kami masih menunggu laporan apakah ada korban atau tidak,’’ ujar Sekjen PSSI, Yunus Nusi.

Yunus memastikan panitia pertandingan akan mendapat sanksi keras jika kerusuhan itu terbukti terjadi di dalam lapangan.

Selain sanksi denda, Arema FC juga boleh jadi tidak bisa menjadi tuan rumah dalam beberapa laga.

‘’PSSI sangat mengecam kerusuhan ini. Namun, sekali lagi kami belum bisa menyimpulkan apa-apa."

"Tetapi, sanksi keras akan menimpa Arema jika semuanya terbukti. Tim investigasi PSSI akan segera bertolak ke Malang,’’ imbuh Yunus.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : PSSI.org, ANTARA News

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X