Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadi Bulan-bulanan Netizen, Ini Pesan Bima Sakti untuk Pemain Timnas U-17 Indonesia

By Wila Wildayanti - Senin, 10 Oktober 2022 | 12:15 WIB
Skuat timnas U-17 Indonesia (skuad timnas U-17 Indonesia) sedang berfoto bersama jelang laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 9 Oktober 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas U-17 Indonesia (skuad timnas U-17 Indonesia) sedang berfoto bersama jelang laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 9 Oktober 2022.

BOLASPORT.COM - Timnas U-17 Indonesia dipastikan gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023 seusai kalah 1-5 dari Malaysia pada laga pamungkas Grup B Kualifikasi Piala Asia U-117 2023. Karena gagal skad Garuda Asia pun jadi bulan-bulanan netizen di media sosial.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Minggu (9/10/2022), pemain timnas U-17 Indonesia memang tak bisa berbuat banyak.

Sejak pertama timnas U-17 Indonesia bermain dibawah tekanan para pemain Malaysia.

Hingga akhirnya skuad Garuda Asia harus mengakui keunggulan Malaysia dan gagal lolos ke Piala Asia U-17 2023.

Baca Juga: Pelatih Malaysia: Pemain Timnas U-17 Indonesia Terperangkap Permainan Kami!

Tim Merah Putih dipastikan gagal lolos karena tak masuk dalam enam runner-up terbaik di klasemen akhir Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Sebagaimana diketahui, bahwa hanya enam runner-up terbaik yang berhak lolos.

Sementara timnas U-17 Indonesia menempati posisi ketujuh setelah tergusur oleh Laos.

Laos berhasil tampil luar biasa dengan mengalahkan Kirgistian 2-1, sehingga mereka yang berhak lolos ke Piala Asia U-17 2023.

Timnas U-17 Indonesia hanya meraig tiga poin dan memiliki selisih gol minus tiga.

Hasil ini pun membuat warganet tak berhenti mengkritik para pemain timnas U-17 Indonesia.

Bahkan tak sedikit yang mengkritik apabila Indonesia hanya kalah 0-1 dari Malaysia pun kemungkinan lolos ke Piala Asia masih besar.

Namun, sangat disayangkan skuad Garuda Asia kalah telak 1-5 dari Malaysia.

Baca Juga: Jawaban Bima Sakti soal Peluang Latih Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2023

Tentu saja jadi bulan-bulanan netizen.

Apalagi kekalahan telak ini didapatkan ditangan musuh bebuyutan timnas Indonesia yakni Malaysia.

Sehingga tak sedikit pihak yang memberikan kritikan pedas ke Arkhan Kaka dan kawan-kawan.

Meski timnas U-17 Indonesia dikritik habis-habisan.

Bima Sakti pun berpesan kepada para pemainnya agar tak berkecil hati.

Mantan pemain timnas Indonesia itu meminta Arkhan Kaka dan kawan-kawan tetap menerima kritikan tersebut.

Sebab kritikan yang dilotarkan netizen itu bisa membangun karakter pemain lebih baik lagi ke depannya.

Untuk itu, alih-alih benci dan mengutuk kritikan yang ada.

Bima justru meminta para pemainnya membuka telinga dan mata dengan positif.

Sehingga kiritikan yang ada bisa dijadikan sebuah pelajaran untuk menjadi lebih baik lagi ke depannya.

“Saya pikir wajar ya, kita sampaikan ke pemain semua tanggapi dengan positif,” ujar Bima Sakti kepada awak media termasuk BolaSport.com seusai pertandingan lawan Malaysia.

Bima pun memberikan semangatnya bahwa mereka pemain muda itu memang akan menjadi pemain-pemain harapan Indonesia.

Baca Juga: Timnas U-17 Indonesia Kebobolan 5 Gol dan Dipastikan Tidak Lolos ke Piala Asia U-17 2023, Bima Sakti Akui Pemain Kena Mental

Untuk itu, Bima meminta para pemain tak menutup telinga.

Justru kritikan itu diterima untuk membangun para pemain menurutnya.

Oleh karena itu, Bima tak perlu khawatir karena para pemain telah diberi pengertian yang luar biasa agar menerima kritikan netizen tanpa beban.

Namun, diharapkan jadi pelecut motivasi ke depannya.

“Karena mereka harapan untuk sepakbola Indonesia ke depan untuk berprestasi, jadi saya harap mereka tidak berpengaruh,” tuturnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X