Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bagnaia Sentil Quartararo: Saya Bisa Juara Tanpa Bantuan

By Muhamad Husein - Selasa, 11 Oktober 2022 | 23:30 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia pada sesi latihan bebas MotoGP Thailand 2022
MOTOGP.COM
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia pada sesi latihan bebas MotoGP Thailand 2022

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia, memberikan ancaman serius jelang balapan seri ke-18 MotoGP Australia 2022.

Francesco Bagnaia akan menghadapi balapan yang akan berlangsung di Sirkuit Philip Island, Australia, Minggu (16/10/2022).

Balapan kali ini adalah peluang bagi Francesco Bagnaia dalam menyalip Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) di klasemen MotoGP 2022.

Pasalnya pembalap asal Italia tersebut hanya berjarak dua poin dari Quartararo yang menduduki puncak klasemen.

Dengan tiga balapan tersisa, dia kemudian optimistis bisa meraih hasil positif tanpa bantuan dari Ducati.

Baca Juga: MotoGP Australia 2022 - Quartararo Harus Manfaatkan Tiga Balapan Terakhir

"Saya tahu potensi saya," kata Bagnaia dikutip BolaSport.com dari Crash.net.

"Saya tahu bahwa saya bisa menang tanpa bantuan dalam balapan," sambung Bagnaia.

Bantuan yang dimaksud adalah team order yang digadang-gadang akan digunakan Ducati pada tiga balapan terakhir.

Hal ini demi buka puasa gelar yang terakhir didapatkan Ducati pada 2007 lalu lewat Casey Stoner.

Apalagi pada musim ini dengan adanya delapan pembalap Ducati kemungkinan akan bahu membahu membantu Bagnaia meraih kemenangan.

"Yang pasti, dalam dua balapan terakhir, beberapa bantuan tentu akan membantu saya!" ujar Bagnaia.

"Tetapi saya telah memenangkan enam balapan karena saya yang terkuat, bukan karena seseorang membiarkan saya lewat." 

"Team order bagus, pasti. Tapi tidak untuk saat ini," sambung Bagnaia.

Tidak diperlukannya team order menurut Bagnaia karena saat inipun Quartararo juga dalam posisi yang kurang diunggulkan.

Dia mengalami kesulitan di paruh kedua dalam bersaing memperebutkan posisi terdepan.

"Fabio, pasti, adalah orang yang harus dikalahkan," ucap Bagnaia.

"Dia adalah salah satu pembalap terkuat dan juara dunia dari tahun lalu. Tapi saya dalam situasi yang lebih baik daripada Fabio."

"Saya merasa hebat dengan motor saya, saya bisa mendorong, saya bisa menyerang. Dia mengalami kesulitan dengan motornya."

Baca Juga: MotoGP Australia 2022 - Menanti Jawaban Fabio Quartararo yang Sedang Galau


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Crash.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X