Hal ini akan menjadi tantangan tersendiri bagi Liverpool yang sedang mengalami inkonsistensi.
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengatakan bahwa situasi sulit tersebut harus bisa diatasi oleh para pemain The Reds.
Klopp menyebut para pemainnya akan bertarung hingga akhir demi mendapatkan kemenangan.
"Situasi ini sulit, tetapi juga merupakan tantangan. Kami selalu menghadapi tantangan, tetapi kami dapat melaluinya," kata Klopp, dikutip BolaSport.com dari The Guardian.
"Saya juga minta maaf kepada semua orang yang mengharapkan kami dapat terbang lagi dan bersaing untuk segalanya seperti musim lalu. Namun, sekarang tidak demikian."
"Saya tidak bisa berjanji bahwa kami akan terbang besok, tetapi kami akan bertarung, pasti, sampai seseorang memberi tahu kami bahwa pertarungan sudah berakhir. Hanya itu yang bisa kami janjikan."
"Tidak ada yang lebih mudah sejak hari Minggu karena cedera, tetapi tim yang saya lihat hari ini dalam sesi latihan sangat saya sukai. Jadi, mari kita mencobanya," tutur Klopp menambahkan.
'We have to keep fighting,' was the message from Jürgen Klopp as we prepare for tomorrow's meeting with Rangers in the #UCL:
— Liverpool FC (@LFC) October 11, 2022
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Theguardian.com |
Komentar